Dari Kemah Hingga Komik Digital, Semangat Pramuka Penegak Bojonegoro Unjuk Prestasi di Giat Cabang
Di tengah rimbunnya Pusdiklatcab Kendalisada, semangat 152 Pramuka Penegak berkobar. Mereka tak hanya datang untuk berkemah, tetapi membawa ambisi dan mewakili gugus depan masing-masing untuk unjuk kemampuan dan karakter. Giat Prestasi Cabang 2025 bukan sekadar ajang lomba, melainkan panggung tempat mereka menempa diri menjadi pribadi tangguh dan berprestasi.