Wednesday, 31 July 2019 20:00
Warga Temayang Tasyakuran Pembuatan sodetan Kali Gandong
Setelah penantian panjang akhirnya sodetan Kali Gandong segera bisa dilaksanakan. Ini merupakan tujuan Pemerintah Kabupaten Bojonegoro untuk mengurangi dampak banjir akibat aliran Sungai Gandong. Atas mulainya pembangunan sodetan Kali Gandong ini, masyarakat Dukuh Sugihan, Desa Kedungsumber Kecamatan Temayang melakukan tasyakuran di lokasi yang akan dilakukan sodetan Kali Gandong (31/7/2019). Pada kesempatan tersebut hadir pula Camat Temayang, Kepala Desa Kedungsumber, Perhutani, Kepala Dinas Pekerjaan Umum Sumberdaya Air.