Pakar dari Stikosa AWS Menilai Kualitas Komunikasi Gibran, Ini Penjelasannya
Gaya komunikasi Gibran Rakabuming Raka, calon wakil presiden pendamping Prabowo Subianto dalam Pilpres 2024 dinilai ada yang menarik. Menurut E. Rizky Wulandari, S.Sos., M.I.Kom., pakar komunikasi Kampus Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi Almamater Wartawan Surabaya (Stikosa AWS), Gibran kini jauh lebih terbuka dan terampil dalam komunikasi verbal maupun non verbal.