Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Belasan Rumah Warga Desa Campurejo Rusak Diterjang Angin

blokbojonegoro.com | Monday, 13 March 2017 20:00

Reporter: Joel Joko

blokBojonegoro.com - Hujan deras disertai angin kencang sore tadi mengakibatkan belasan atap rumah milik warga Dukuh Plosolanang RT.11/RW.02, Desa Campurejo Kecamatan Kota, mengalami kerusakan.

Informasi yang dihimpun, pada saat kejadian warga dibuat kaget, awalnya mendengar suara bergemuruh. Kemudian tak lama, angin kencang datang. Genting rumah warga beterbangan, dan sebuah tenda hajatan juga roboh.

"Kejadiannya sore tadi membuat kami di sini panik juga. Alhamdulillah, tak ada korban, cuma rumah warga banyak yang rusak," ujar Teguh.

Sedikitnya 17 rumah warga Dukuh Plosolanang mengalami kerusakan di bagian atap dan plafon. Tingkat kerusakannya bervariasi. Beberapa rumah gentingnya beterbangan dan kerusakan lainnya. Beruntung, tak ada korban jiwa.

Terpisah Kapolsek Kota Kompol Usman mengatakan peristiwa tersebut tidak terdapat korban jiwa maupun korban luka-luka, sedangkan kerugian meteriil diperkirakan sebesar Rp10 juta rupiah. [oel/lis]

Tag : rumah, rusak, korban



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini