13:00 . Perluas Dukungan Lingkungan Akademik, Hulu Migas Hadir di Pameran SINOX-01   |   22:00 . Survei ARCI: Elektabilitas Wahono-Nurul 75,5%, Teguh-Farida 19,6%   |   21:00 . Tingkatkan Derajat Kesehatan Pekerja Lewat Program Atraktif, Pertamina EP Cepu Catatkan Rekor Muri   |   20:00 . Gebyar Milenial dan Gen Z Bojonegoro Berlangsung Meriah   |   18:00 . Tim Pemenangan Teguh-Farida Akui Tak Tahu Kampanye ‘Bojonegoro Klunting’ di Kepohbaru   |   16:00 . Kampanye Hari Terakhir Pilbup Bojonegoro Berujung Ricuh, Warga Saling Lempar Batu   |   15:00 . 22 TPS di Sekar Bojonegoro Sulit Dijangkau, Ada yang Gegara Jembatan Putus   |   12:00 . Peringati Hari Penyakit Paru Obstruktif Kronis, Dinkes Bojonegoro Ajak Warga Jaga Kesehatan Paru   |   23:00 . Ribuan Warga Bojonegoro Mlaku Bareng Khofifah-Emil dan Wahono-Nurul   |   19:00 . Diduga Tak Netral, PMII Bojonegoro Minta Ketua Bawaslu Mundur   |   17:00 . Beredar Foto Ketua Bawaslu Bojonegoro Berkaos PDI-P, Benarkah?   |   16:00 . Kembangkan Potensi, PEP Sukowati Gelar Pelatihan Pengolahan Herbal   |   15:00 . 5 Tersangka Korupsi Mobil Siaga Bojonegoro Segera Disidang   |   06:00 . Gelar Muskab, Setyawan Mubayinan Kembali Terpilih Jadi Ketua Pengkab TI Bojonegoro   |   21:00 . Muhammadiyah Bojonegoro Serukan Pilih Cabup yang Bersedia Dengar Suara Rakyat   |  
Sun, 24 November 2024
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Cegah Bau Mulut dengan Minum Air Putih Saat Sahur

blokbojonegoro.com | Sunday, 04 June 2017 13:00

Cegah Bau Mulut dengan Minum Air Putih Saat Sahur

Reporter: Joel Joko

blokBojenegoro.com - Menjaga kebersihan mulut sangat penting apalagi bagi yang berpuasa. Dengan menjaga kebersihan mulut tentu akan menghindarkan dari masalah kesehatan, bau mulut, karang gigi, dan gigi berlubang.

Membersihkan rongga mulut secara keseluruhan dan rutin terutama pada gigi akan meningkatkan kesehatan mulut. Dokter Gigi Thomas Djaja mengatakan, salah satu masalah mulut yang paling sering dikeluhkan adalah bau mulut.

Penyebabnya adalah reaksi bakteri yang ada di dalam mulut. Kalau mulut tidak ada aktifitas atau puasa maka akan kering dan memicu reaksi bakteri. Sebenarnya untuk mengurangi bau mulut bisa dilakukan dengan cara yang mudah.

"Bagi yang puasa caranya minimal minum tiga gelas air putih saat sahur," kata Thomas.

Selain gigi,  ternyata tempat yang menjadi sarang bakteri adalah lidah. Lidah menyimpan jutaan organisme yang dapat menyebabkan bau mulut, baik itu di sudut atau celah di rongga mulut. Untuk membersihkan lidah dari bakteri tersebut, bisa menggunakan alat pembersih lidah yang saat ini banyak tersedia di pasaran (dental gloss).

Pria yang juga Humas RSUD dr R.Sosodoro Djatikoesumo ini mengingatkan memeriksakan gigi minimal 6 bulan sekali. Selain menjaga dan merawat gigi, juga supaya diketahui apakah ada gigi yang berlubang, karena gigi yang berlubang akan meningkatkan bau mulut.

Cara lain yang lebih mudah untuk menghindarkan dari bau mulut adalah dengan minum banyak air putih. Hal ini dikarenakan mulut yang kering akan meningkatkan pertumbuhan bakteri. Air putih akan membuat mulut anda lembap dan mencairkan konsentrasi bakteri volatile sulfur compounds (VSCs) di dalam mulut.

Sementara itu, untuk mengurangi bau mulut, sebaiknya juga mengurangi konsumsi kopi, karena kopi dapat meninggalkan zat yang dapat menghalangi oksigen di dalam rongga lidah dan menciptakan tempat yang sempurna untuk pertumbuhan bakteri penyebab bau mulut tersebut.

Selain itu banyak makan buah-buahan atau sayuran yang renyah. Hal tersebut dapat menjaga kebersihan mulut secara alami, karena buah dan sayur jenis tersebut dapat menghilangkan partikel makanan dan plak pada saat mengunyah. Menurut Thomas, buah dan sayuran juga dapat meningkatkan air liur yang menjaga rongga mulut tetap lembap. [oel/lis]

Ilustrasi: tren.co.id

Tag : bau, mulut, air, putih



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat