Mensos Sarankan Sebagian dari PKH untuk Sedekah
blokbojonegoro.com | Friday, 23 June 2017 14:30
Reporter: Sutopo
blokBojonegoro.com - Dalam acara penyaluran bantuan non tunai Program Keluarga Harapan (PKH), yang dilaksanakan di Gor Desa Dolokgede, Kecamatan Tambakrejo, Bojonegoro, Menteri Sosial (Mensos), Khofifah Indar Parawansa menyarankan agar sebagian dari PKH yang diterima bisa untuk disedekahkan.
"Berapa nominal yang diterima KPM, sebaiknya ada sebagian yang disisihkan dan diikhlaskan untuk sedekah ke masjid atau dibuat zakat," saran Khofifah dalam sambutannya.
Sedangkan kehadirannya di Desa Dolokgede, lanjut Mensos, karena pesan dari putra daerah setempat yang saat ini mejabat sebagai Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg), Praktikno yang Mensos mampir di kampung kelahirannya.
"Pak Pratikno dulu sekolah mendapat beasiswa di Australia. Saya berharap semoga anak-anak disini bisa dapat biasiswa seperti Pak Mensesneg," imbuh Khofifah.
Di sela sambutannya, Mensos juga mengajak warga yang hadir pada kesempatan tersebut untuk bersalawat bersama. [top/ito]
Tag : mensos, mensesneg, dolokgede, tambakrejo
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini