Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

SASB Bagikan Takjil kepada Pengendara yang Melintas

blokbojonegoro.com | Friday, 23 June 2017 00:00

SASB Bagikan Takjil kepada Pengendara yang Melintas

Pengirim: Lukman Chakim

blokBojonegoro.com - Para mahasiswa daerah yang sedang menempuh studinya di Universitas Islam Negeri Sunan Ampel (UINSA) Surabaya yang tergabung dalam Sunan Ampel Studen from Bojonegoro (SASB) berbagi takjil.

Acara buka bersama yang dirangkai dengan pembagian takjil kepada para pengendara yang melintasi didepan Kantor Dinas Budaya dan Pariwisata (DISBUDPAR) Kabupaten Bojonegoro.

Ketua panitia, Irfan, mengungkapkan, kegiatan ini adalah suatu bentuk kepedulian kami, kepada daerah, dan juga suatu bentuk kebaktian serta kepedulian terhadap masyarakat.

"Karena kita juga pastinya akan kembali lagi ke masyarakat.Oleh karena itu, kegiatan ini, kami beri tema 'Banyak sodaqahnya, Banyak Silaturrahimnya akan barokah hidupnya," ungkap mahasiswa asal Kanor ini.

Selain itu, salah seorang tukang becak, Parmin, mengungkapkan, sangat berterimakasih atas pembagian takjil yang diberikan oleh teman-teman SASB yang dirasa cukup memberi manfaat baginya.

"Matur suwun ingkang sekatah-katahipun dumateng rencang-rencang, mugi-mugi angsal barokah," pungkasnya. [lis]

Tag : takjil



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini