Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Novel Percintaan Banyak Dicari Pembeli

blokbojonegoro.com | Saturday, 19 August 2017 18:00

Reporter: Maratus Shofifah

blokBojonegoro.com
- Selain buku pelajaran sekolah, novel memiliki penjualan tinggi di sejumlah toko buku yang ada di Kabupaten Bojonegoro. Hal itu terbukti semakin banyaknya konsumen yang datang membeli novel dan menanyakan keluaran terbaru.

Novel yang banyak dicari konsumen rata-rata karangan penulis yang sudah melekat di hati seperti Pidi Baiq, Tere Liye dan beberapa lainnya. Bisa dipastikan setiap hari ada konsumen yang datang ke toko buku untuk mencari novel keluaran terbaru.

Bagian operasional toko buku di Bojonegoro, Ella mengatakan, peminat konsumen terhadap novel saat ini terus meningkat. Konsumen terus ramai mencari buku novel, apalagi saat ada terbitan baru dan hanya terbatas diperjualkan yang datang dari kalangan remaja atau anak muda.

"Buku Dilan Milea serta beberapa karya Tere Liye paling laris," terangnya.

Senada diungkapkan bagian operasional toko buku lain Mifroatin. Menurutnya novel memang menjadi bacaan andalan kaum remaja. Harga novel juga cukup relatif tidak terlalu merogeh koceh terlalu banyak, mulai Rp30.000 sampai Rp80.000 per item.

"Untuk harga juga standar, pas dengan kantong kalangan remaja khususnya," ujarnya.

Untuk itu menurut Mifro penjualan novel masih menjadi andalah peningkatan target toko buku. "Kita berusaha untuk selalu memberikan stok banyak dan terbaru," terangnya. [ifa/ito]

Tag : toko, buku, novel



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini