Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Inilah Beberapa Titik Acara Malam Tahun Baru

blokbojonegoro.com | Sunday, 24 December 2017 13:00

Reporter: Maratus Shofifah

blokBojonegoro.com -
Berbagai acara untuk memperingati malam pergantian tahun dari 2017 menuju 2018 sudah dipersiapkan. Ada beberapa lokasi hiburan yang bisa dikunjungi masyarakat untuk merayakan malam Tahun Baru 2018 dan berada di wilayah kota ada berbagai tempat.

Kepala Bidang Pengembangan dan Pelestarian budaya Disbudpar, Suyanto mengatakan, di malam tahun baru nanti sudah ada rangkaian acara yang akan diselenggarakan. Berbagai kegiatan kesenian di sejumlah lokasi pada malam Tahun Baru, antara lain di Stadion Letjen H. Soedirman, Terminal Rajekwesi, Balai Disbudpar, gedung Serba guna dan beberapa tempat lainnya.

"Puncak malam Tahun Baru 2018 yang digelar di alun-alun bakal dihadiri Bupati Bojonegoro Suyoto juga jajaran Forkompimda," ujarnya.

Di alun-alun akan dimeriahkan dengan 'KY and Friends', kantor Disbudpar ada hiburan wayang kulit semalam suntuk, di Stadion Letjen H. Soedirman ada kesenian tradisional 'Seblak sampur', di gedung serbaguna ada 'Koes Ploes Mania' dan di Terminal Rajakwesi ada 'Reog Jaranan'.

"Ada artis dari ibu kota juga di goFun Hanin Dhiya," imbuhnya. [ifa/ito]

Tag : tahun, baru, acara, bojonegoro



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini