Kreatif, Perempuan Asal Krondonan ini Sulap Gelas Bekas Jadi Tas
blokbojonegoro.com | Sunday, 24 December 2017 19:00
Reporter: Sutopo
blokBojonegoro.com - Gelas bekas minuman (soft drink) yang sudah tak terpakai ternyata bisa menjadi barang mewah. Seperti yang dilakukan oleh Jumiati, yang mengubah gelas bekas menjadi tas bagus.
Jumiati merupakan perempuan asli Dusun Tadahan, Desa Krondonan Kecamatan Gondang, Kabupaten Bojonegoro yang mencoba untuk berkreasi melalui kerajinan tangan.
"Tas ini berbahan dasar dari bekas gelas Ale-Ale," kata Jumiati, kepada blokBojonegoro, Jumat (23/12/2017).
Tas yang terbuat dari gelas bekas dilapisi dengan tali benang berfungsi menutupi potongan ale-ale. Sehingga kesan elegan dari tas tersebut sangat nampak.
Tas yang dibuatnya sengaja khusus untuk perempuan. Ukurannya yang kecil menambah kesan unik sehingga pas sekali untuk dibawa berpergian.
Bentuknya pun juga bermacam warna, ada merah muda (pink), ungu, biru laut, biru tosca, di jamin membuat anda kaum hawa tertarik untuk membeli.
"Kemampuan membuat tas secara otodidak. Ya belajar dari internet," beber Mbak Jum, sapaan akrab Jumiati.
Untuk menyelesaikan satu buah tas ukuran sedang atau pun besar dirinya membutuhkan waktu 1 hari agar bisa menjadikan gelas bekas soft drink menjadi tas bernilai jual tinggi.
"Kegiatan ini hanya sebagai sampingan saja. Sebab, sebenarnya saya seorang pedagang nasi pecel di area sekitar SMP di Desa Krondonan. Karena ini waktu liburan saya manfaatkan untuk membaut tas ini," beber Mbk Jum.
Jumiati, membandrol tas cantiknya Rp80.000 untuk bentuk biasa. Dan Rp85.000 untuk bentuk yang lebih bagus. Dirinya bukan menjual sesuai ukuran kecil atau besarnya tas namun berdasarkan keunikan bentuknya. Semakin bagus bentuk tas yang ia buat maka semakin mahal pula. [top/col]
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini