Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Disdik Perbolehkan Siswa Rayakan Valentine Day, Tapi...!

blokbojonegoro.com | Monday, 12 February 2018 18:00

Disdik Perbolehkan Siswa Rayakan Valentine Day, Tapi...!

Reporter : M Safuan

blokBojonegoro.com - Hari Valentin yang identik sebagai hari Kasih sayang, memang biasa ditunggu oleh para muda-mudi untuk merayakannya. Pasalnya setiap tanggal 14 Februari banyak orang memberikan kejutan terhadap pasangan sebagai wujud rasa sayang.

Menyambut hal itu, Dinas Pendidikan (Disdik) Bojonegoro mempersilakan bagi siswa untuk merayakannya dengan mengisi kegiatan yang positif. Namun, alangkah baiknya hari kasih sayang itu dirayakan dengan orang tua.

Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Bojonegoro, Hanafi mengaku pihaknya tidak melarang perayaan Valentine Day, siapa saja boleh merayakan termasuk para siswa sekolah. Tapi perayaan Valentine Day harus yang positif.

“Namun alangkah baiknya bila Valentine Days itu, siswa merayakan dengan orang tua siswa ataupun antara murid dengan guru," jelas Hanafi saat ditemui blokBojonegoro.com.

Hanafi menambahkan, kepada semua siswa agar tetap memperhatikan norma dan berperilaku yang baik, selain itu, menghimbau kepada Guru dan orang tua itu tetap mengarahkan siswa kepada pendidikan karakter.


Namun yang terpenting dalam merayakan hari Valentin itu adalah penguatan moral dan pengertian terhadap siswa, bahwa merayakan hari kasih sayang itu akan lebih bermakna bila merayakannya dengan orang yang berjasa, seperti orang tua atau guru. [saf/ito]

Tag : valentine, bojonegoro, siswa, disdik



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini