12:00 . Atlet Muaythai Sangsaga Fight Camp Bojonegoro Raih Juara Umum 2 Open se-Jawa   |   11:00 . Menjaga Alam Ringintunggal: Perjuangan Warga Melawan Tambang Ilegal   |   09:00 . Tak Kuat Nanjak, Truk Muat Pupuk Terguling di Jalan Bojonegoro-Ngawi   |   19:00 . Momen Pererat Silaturahmi dan Komitmen Tingkatkan Pelayanan   |   18:00 . Kacabdindik Wilayah Bojonegoro Apresiasi Prestasi Siswa di Ajang LKS Provinsi 2025   |   16:00 . Anggun dalam Budaya dan Modernitas, KKI DPC Bojonegoro Gelar Diklat Table Manner   |   11:00 . Transaksi Barang di Shopee Makin Mudah Lewat Agen Mesin EDC BRILink   |   08:00 . Siap Bersaing di Industri Energi dan Mineral, 40 Warga Bojonegoro Ikuti Pelatihan K3   |   19:00 . Hari Pertama Bertugas, Kakan Kemenag Bojonegoro Tekankan Pentingnya Pertebalan Kompetensi ASN   |   18:00 . Laka Tunggal Hindari Jalan Tambalan, Siswa di Bojonegoro Meregang Nyawa   |   17:00 . Pertamina Beberkan Penyebab Elpiji 3Kg Langka di Bojonegoro   |   14:00 . Dari Pelosok Ke Punggung Dunia: Kesehatan Menjadi Isu Populer Intermestik   |   13:00 . Butuh Uang, Karyawan Toko Ledre Bojonegoro Curi Mobil Bosnya   |   20:00 . Direncanakan Jadi Lokasi Sekolah Rakyat Gedung Pusdiklat Bojonegoro Masih Difungsikan BKPP   |   19:00 . Sidak Tim Gabungan Pemkab Bojonegoro di Sumberrejo, Pastikan Stok Pupuk Aman   |  
Mon, 28 April 2025
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

EMCL dan LSM Pattiro Latih Usaha Para Kader Posyandu

blokbojonegoro.com | Thursday, 22 February 2018 21:00

EMCL dan LSM Pattiro Latih Usaha Para Kader Posyandu

Reporter: Parto Sasmito

blokBojonegoro.com - Operator Lapangan minyak dan gas bumi Blok Cepu, ExxonMobil Cepu Limited (EMCL) bekerja sama dengan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Pattiro melaksanakan pelatihan pengelolaan usaha bagi puluhan kader Posyandu se-Kecamatan Gayam Kabupaten Bojonegoro, pada Kamis (22/2/2018). Para kader dari 12 desa di Kecamatan tersebut sudah mendirikan 35 unit usaha untuk menopang kegiatan Posyandu di masing-masing desa.

“Kegiatan ini merupakan lanjutan dari dua pelatihan sebelumnya dan pendampingan yang sudah berjalan enam bulan ini,” ucap Manajer Program dari Pattiro, Wiwik Nurwidyanti.

Wiwik menjelaskan, unit usaha ini dibentuk sebagai bagian dari upaya menjaga kualitas dan keberlangsungan pelayanan posyandu di setiap pos pada masing-masing desa.

Pendampingan dan pelatihan diberikan agar usaha yang dijalankan bisa menguntungkan dan bisa memberikan tambahan dana untuk kegiatan Posyandu. “Untuk memulai usaha, mereka kita berikan dana stimulan, dan kini usaha mereka sudah berkembang,” imbuhnya.

Pada pelatihan kali ini, jelas Wiwik, para kader diajari pencatatan dan pelaporan usaha. Tujuannya, agar usaha yang dijalankan dilakukan secara transparan dan bisa dipertanggungjawabkan kepada pengurus PKK desa setempat.

“Sejak diberi stimulan pada April lalu, empat posyandu Desa Gayam sudah berhasil mengembangkan modalnya hingga 25 persen,” tuturnya.

Camat Gayam, Akhmad Yusuf, menyambut baik program ini. Menurutnya, kegiatan usaha tersebut wujud semangat kemandirian ibu-ibu kader Posyandu dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Dia mendorong agar para ibu terus bersemangat memajukan usahanya. Dia pun berbagi pengalaman tentang kisah sukses usaha keripik di Kecamatan Sekar. “Kegigihan, inovasi, dan semangat untuk mandiri seperti ini harus kita tiru,” katanya.

Perwakilan EMCL, Galih Tiara mengapresiasi kemajuan yang ditunjukkan para kader. Dia mengatakan, keberhasilan sebuah program adalah keberlanjutan dan kebermanfaatannya. “Ini hasil yang positif yang kita harapkan, dan bisa menginspirasi serta memotivasi yang lain,” tuturnya kepada para kader.

Program yang sudah berlangsung sejak 2015 ini, kata dia, telah menjangkau lebih dari 175 kader posyandu di Kecamatan Gayam. Galih berharap, sinergi ini terus berlangsung demi peningkatan taraf hidup masyarakat yang lebih baik.

“Kami juga menyampaikan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada masyarakat yang telah mendukung kesuksesan proyek negara di Lapangan Banyuurip,” pungkas perempuan asal Desa Sendangrejo, Kecamatan Dander, Kabupaten Bojonegoro ini. [ito/lis]
 

Tag : kader, posyandu



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

  • Monday, 21 April 2025 15:00

    Semarak Kartini Meriahkan Desa Tejo

    Semarak Kartini Meriahkan Desa Tejo Dalam rangka memperingati Hari Kartini, seluruh lembaga pendidikan yang ada di Desa Tejo, Kecamatan Kanor Kabupaten Bojonegoro, menggelar kegiatan Semarak Kartini yang berlangsung meriah dan penuh semangat, Senin pagi (21/4/2025)...

    read more

Lowongan Kerja & Iklan Hemat