Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Jembatan Widang-Babat Ambruk

Kapolres Pastikan Empat Kendaraan Tercerbur Bengawan

blokbojonegoro.com | Tuesday, 17 April 2018 13:30

Kapolres Pastikan Empat Kendaraan Tercerbur Bengawan

Repoter: Khoirul Huda/blokTuban.com

blokBojonegoro.com - Kejadian ambruknya jembatan penghubung antara Widang, Kabupaten Tuban-Babat, Kabupaten Lamongan menyebabkan sejumlah kendaraan yang melintas terperosok.

Kapolres Tuban, AKBP Sutrisno HR, menyatakan, setidaknya empat kendaraan yang jatuh dan tercebur sungai Bengawan Solo saat sisi barat jembatan itu ambruk Senin (17/4/2018) sekitar pukul 11.00 WIB.

[Baca juga: Dikira Suara Guntur Ternyata Jembatan Ambrol ]

"Tiga truk dan satu motor yang saat itu melintas terperosok masuk," ujarnya.

Lebih lanjut, Kapolres menambahkan, tidak ada firasat apapun sebelum ambruknya jembatan itu. Karena sebelumnya kondisi jembatan tersebut baik-baik saja untuk dilintasi.

"Namun pada pukul 11.00 WIB dilaporkan jembatan ini ambruk dan ada kendaraan yang ikut terperosok," jelasnya.[hud/ono]

Tag : Jembatan, Widang, Babat, Ambruk, lamongan, tuban, jawa timur



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini