Hari Pendidikan Nasional
Undangan Terbuka, Ayo Hadir di Sarasehan FTBM Bojonegoro
blokbojonegoro.com | Wednesday, 02 May 2018 10:00
Repoter: Apriani
blokBojonegoro.com - Dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional, Forum Taman Bacaan Masyarakat (FTBM) Kabupaten Bojonegoro menggelar sarasehan dan penganugerahan pemenang lomba esay, Rabu (2/5/2018).
Ketua FTBM Bojonegoro, Imam Muchlas menjelaskan, acara bakal digelar di Pusat Pengembangan Industri Kreatif (PPIK) Lantai 2 yang ada di Jalan Veteran Bojonegoro, mulai pukul 13.00 WIB.
Pada acara tersebut, ada sajian kesenian tradisional Bojonegoro, yakni Sinden Dingklik dan musik tradisional oklik. Sedangkan diskusi dengan tema lumbung migas dan kemiskinan, menghadirkan Bangun Setyawan Nugroho.
"Acara terbuka untuk umum, jadi dipersilakan untuk datang ke acara ini," ungkapnya.
Acara yang digelar untuk pegiat dan pecinta literasi di Bojonegoro itu, ada sarasehan dengan tema 'Bojonegoro: Lumbung Migas dan Kemiskinan'. Selain itu, juga ada pengumuman dan penganugerahan bagi pemenag lomba esai yang telah dilaksanakan beberapa waktu lalu.
"Ada 10 nominasi terbaik, nanti kami umumkan para pemenangnya dan bakal diterbitkan menjadi buku," jelas Muchlas. [ani/ito]
Tag : hardiknas, bojonegoro, literasi, ftbm
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini