Pilkada Bojonegoro 2018
Awasi Pungutan Suara, Panwas Siapkan Ribuan PTPS
blokbojonegoro.com | Tuesday, 12 June 2018 18:00
Reporter: Parto Sasmito
blokBojonegoro.com - Mendekati pilkada Bojonegoro yang akan digelar 27 Juni 2018 mendatang, panitia pengawas (Panwas) menyiapkan ribuan petugas Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS). Rencananya mereka akan disiagakan di masing-masing TPS yang ada di setiap desa.
"Sudah dilantik semuanya tanggal 5 sampai 7 Juni. Seluruhnya ada 2.406 PTPS," kata ketua panitia pengawas Kabupaten (Panwaskab) Bojonegoro, M. Yasin.
Menurutnya, petugas PTS akan bekerja mulai masa tenang Pilkada, membuat laporan pengawasan dan sampai pungut hitung. Selanjutnya hasil pengawasan tersebut akan dilaporkan ke Pengawas Pemilu Lapangan (PPL) sebagai koordinator.
"Sehingga tugas PPL mengkoordinasi semua PTPS dan PPS termasuk kebutuhan TPS itu. Untuk itu PTPS harus bersinergi dengan PPS," pungkasnya. [ito/mu]
Tag : pemilu
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini