Gebyar Sholawat Malam Tahun Baru di Mayangkawis
blokbojonegoro.com | Monday, 31 December 2018 17:00
Kontributor: Maulina Alfiyana
blokBojonegoro.com – Untuk mengisi malam tahun baru 2019 dengan hal yang positif, Pondok Pesantren Khozinatul Abror Desa Mayangkawis, Kecamatan Balen, Kabupaten Bojonegoro, menggelar gebyar sholawat.
Acara Senin (31/12/2018) malam itu dihadiri Habib Ahmad Al-Athos, Habib Muchsin Al-jufri, Ust. Moh Toha Abrory dan Ust. Moh. Ridwan Asyfi bersama Fatihah Indonesia.
“Kegiatan tersebut juga dihadiri Ust. Abdul Rouf Mubarrok, Presiden Syekher Mania Bojonegoro,” kata Ketua Panitia Gebyar Sholawat, Teguh Susanto.
Diterangkan, jika acara tersebut tepat digelar malam pergantian tahun untuk mengajak semua pihak mengisi dengan hal yang baik, termasuk bersholawat.
Sementara itu Pengasuh Ponpes, Ust. Moh Toha Abarory menengkan bahwa kegiatan tersebut di samping memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, juga meminimalisir malam tahun baru dengan hura-hura.
“Biasanya malam tahun baru diisi muda mudi untuk bermaksiat, maka kita mengajak semuanya untuk memuliakan Nabi,” terangnya.
Berdo'a, berdzikir, mengaji dan bersholawat ini diharapkan bisa mengajak ke arah positif. “Bukti kita bersyukur pada Allah SWT dan pendahulu kita yang membangun Negeri ini,” pungkasnya. [lin/ito]
Tag : salawat, mayangkawis, balen, toha, abrori
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini