Selama 2018, ada 21 Pria Ikut KB
blokbojonegoro.com | Saturday, 05 January 2019 22:00
Reporter : M Safuan
blokBojonegoro.com - Target peserta Metode Operasi Pria (MOP) atau KB Pria di Kabupaten Bojonegoro tahun 2018 lalu diklaim meningkat dibandingkan tahun 2017. Untuk 2018 peserta baru MOP atau KB Pria itu ada 21 orang.
Suksesnya KB Pria di Bojonegoro ini tidak lepas dari peranan salah satu pria yang ikut KB tersebut. Kini juga berperan menjadi motivator untuk mengajak kaum pria di Bojonegoro ikut KB Pria, guna memberikan pemahaman kepada masyarakat Bojonegoro.
Kepala Dinas Pemberdayaan Perlindungan Perempuan dan Keluarga Berencana (DP3AKB) Bojonegoro, Adie Witjaksono mengatakan, target peserta baru MOP pada 2018 lalu hanyalah 11 orang.
"Nnamun realisasi peserta baru MOP 2018 sebanyak 21 orang," cakapnya saat ditemui blokBojonegoro.com
Dirinya mengungkapkan, meningkatnya peserta KB pria di Bojonegoro karena pihaknya melibatkan melibatkan anggota TNI sebagai motivator untuk mengajak KB pri. Dengan melibatkan itu, pastinya calon peserta KB pria juga termotivasi untuk ikut program ini.
"MOP ini juga bisa memperpanjang durasi saat berhubungan dengan istri," ucap pria yang disapa Adie.
Dari data yang dimiliki DP3AKB Bojonegoro, dari Pasangan Usia Subur (PUS) pasangan yang terdaftar sebagai peserta KB baru terus bertambah dan yang tidak mengikuti program KB (DO) hanyalah 4 persen. Secara keseluruhan Peserta KB baik wanita maupun pria itu, mayoritas menggunakan alat kontrasepsi IUD, dan KB suntik yang paling banyak.
"Untuk KB pria masih didominasi dengan penggunaan alat kontrasepsi kondom," imbuhnya. [saf/ito]
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini