#KabarBanjir
Awas...! Bengawan Solo Kembali Naik
blokbojonegoro.com | Friday, 08 March 2019 19:30
Kontributor: Wahyudi
blokBojonegoro.com - Tinggi Muka Air (TMA) Bengawan Solo wilayah Bojonegoro cenderung naik. Tiga jam terakhir, mulai pukul 16.00 Wib hingga pukul 18.00 Wib, TMA mengalami kenaikan, Jumat (8/3/2019).
Namun, kenaikan TMA Bengawan Solo tersebut tidak signifikan. Pukul 16.00 Wib TMA Bengawan Solo 14.28 pheischaal. Lalu, pukul 17.00 Wib 14.29 pheischaal. Kemudian pukul 18.00 Wib 14.30 pheischaal.
Plt. Kepala Pelaksana BPBD Bojonegoro, Nadif Ulfia membenarkan kenaikan TMA Bengawan Solo tersebut. Meski tidak signigikan, namun masyarakat bantaran sungai Bengawan Solo diminta tetap waspada.
"Sebab sampai saat ini masih siaga kuning," katanya kepada blokBojonegoro.com.
Berdasarkan data perkembangan ketinggian air Bengawan Solo pada tanggal 08 Maret 2019. Sumber data dari Perusahaan Umum Jasa Tirta I Devisi Jasa Asa III Bengawan Solo sebagai berikut :
Pukul Karangnongko Bojonegoro
00.00 27.79 14.19
01.00 27.82 14.19
02.00 27.84 14.19
03.00 27.91 14.19
04.00 28.06 14.18
05.00 28.09 14.18
06.00 28.17 14.19
07.00 28.25 14.20
08.00 28.26 14.22
09.00 28.29 14.22
10.00 28.31 14.22
11.00 28.32 14.23
12.00 28.32 14.24
13.00 28.32 14.25
14.00 28.32 14.25
15.00 28.30 14.28
16.00 28.28 14.28
17.00 28.25 14.29
18.00 28.23 14.30
Bengawan Solo pada posisi siaga KUNING dengan trend NAIK.
Keterangan:
1. KARANGNONGKO
Siaga 1 (Hijau) : 29.00
Siaga 2 (Kuning) : 29.50
Siaga 3 (Merah) : 30.00
2. BOJONEGORO
Siaga 1 (Hijau) : 13.00
Siaga 2 (Kuning) : 14.00
Siaga 3 (Merah) : 15.00.
Jangan Lupa SUBCRIBE blokBojonegoroTV
Tag : banjir, bengawan solo, bengawan
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini