20:00 . Laga Perdana Liga 2, Persibo Bojonegoro Taklukan Gresik United 2-1   |   19:00 . Live : Sanggrahan Bersholawat   |   18:00 . Alhamdulillah...! Groundbreaking Masjid Attanwir Resmi Dilakukan   |   17:00 . Undangan di Groundbreaking Masjid Attanwir   |   16:00 . Ribuan Santri Sambut Undangan Groundbreaking Masjid Attanwir    |   15:00 . Tari Thengul Bojonegoro Buka Liga 2 Indonesia   |   14:00 . IDFoS Indonesia Gelar Rembug Jejaring Usaha Ayam Petelur   |   10:00 . MI Bahrul Ulum 1 Bulu Tampilkan Kreasi dari Daur Ulang Sampah jadi Kostum Unik   |   08:00 . Sanggrahan Bersholawat Bersama Ust. Ridwan Asyfi - Fatihah Indonesia   |   15:00 . Negara Tidak Boleh Mengurangi atau Merampas Hak Asasi Warganya   |   22:00 . Pemred bB dan bT Raih Juara Lomba Karya Jurnalistik SKK Migas - KKKS Jabanusa   |   19:00 . Jadi Nominasi Juara, Karya Pemred bB Dipajang di Malam Penganugerahan Lomba Karya Jurnalistik   |   18:00 . Galang Dukungan, Bacabup Setyo Wahono bersama PCNU Bojonegoro Konsolidasi dengan MWC NU   |   17:00 . Selama Agustus 2024, SKK Migas – KKKS Realisasikan Pengeboran 107 Sumur   |   16:00 . Tergabung di Grup 3, Berikut Jadwal Persibo Bojonegoro di Liga 2 2024/25   |  
Sun, 08 September 2024
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Molor 4 Jam, Rapat Paripurna DPRD Belum Kuorum

blokbojonegoro.com | Wednesday, 08 May 2019 14:00

Molor 4 Jam, Rapat Paripurna DPRD Belum Kuorum

Reporter: M. Yazid

blokBojonegoro.com - Dalam agenda rapat paripurna internal yang membahas penyampaian laporan pansus I, II, III dan IV pembahas LKPJ Bupati Bojonegoro 2018, di ruang rapat Paripurna DPRD, Rabu (8/5/2019), harus molor. Bahkan sampai pukul 13.00 WIB, peserta rapat belum kuorum sehingga harus menunggu anggota DPRD Kabupaten Bojonegoro yang lainnya.

Padahal agenda rapat tersebut dijadwalkan pukul 09.00 WIB, sampai rapat dimulai pukul 13.00 WIB, baru 22 anggota dewan yang hadir. "Anggota DPRD yang hadir 22 anggota, kuorum belum bisa melanjutkan rapat paripurna," kata pimpinan rapat paripurna internal DPRD Kabupaten Bojonegoro, Suyuthi.

Selain itu sekretariat dewan yang membacakan daftar hadir menyampaikan, fraksi Golkar 7 anggota baru 2 orang yang hadir, fraksi Demokrat 7 anggota hanya 3 orang dan fraksi PAN hanya seorang yang hadir dan fraksi PKB dari 6 orang baru 3 orang yang hadir.

Sedangkan fraksi PDI Perjuangan dari 6 orang baru 3 orang yang hadir, fraksi partai Gerindra jumlah 5 anggota yang hadir 2 orang, fraksi PPP jumlah 5 anggota yang hadir 3 orang, fraksi PKS hanya hadir seorang dari 4 orang anggota dan fraksi Nasdem Nurani Rakyat jumlah 4 anggota semuanya hadir.

"Jika rapat belum terpenuhi, rapat harus ditunda. Waktu yang disepakati bersama. Diskors menunggu yang lain selama 5 menit," pungkasnya.

Tampak saat rapat dimulai saat menyanyikan lagu Indonesia Raya hanya sekitar 7 anggota saja. Baru rapat berjalan, beberapa anggota mulai memasuki ruang paripurna. Bahkan dari 22 anggota DPRD yang mengisi daftar hadir, hanya 17 anggota yang menempati tempat duduk rapat. [zid/ito]

Tag : rapat, dprd, bojonegoro, paripurna



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat