Youth Funtastic Journey, Kenalkan Budaya dan Tradisi bagi Generasi di Luar Negeri
blokbojonegoro.com | Wednesday, 14 August 2019 22:00
Pengirim: Mr. Ari
blokBojonegoro.com - Sebagai upaya melestarikan serta memperkenalkan budaya Indonesia kepada generasi bangsa yang sudah lama hidup dan tinggal di Luar Negeri dilaksanakan program Youth Funtastic Journey. Acara ini diikuti Indonesian diaspora (warga Indonesia yang tinggal di luar negeri), karena sudah menetap di luar negeri cukup lama sehingga banyak di antaranya yang belum mengenal budaya dan sejarah negara asalnya.
“Peserta yang ikut kegiatan ini berasal dari Qatar, Amerika, Malaysia. Orangtua mereka adalah warga negara Indonesia yang bekerja di luar negeri, kebanyakan di sektor pertambangan. Orangtua mengikutkan kegiatan ini agar anak mereka juga tetap mengenal Indonesia meskipun sekarang tinggal di luar negeri,” ujar salah satu mentor kegiatan yang juga salah satu dosen dari Akes Rajekwesi Bojonegoro, Agus Ari Afandi.
Ditambahkan, sebelum dipilih sebagai mentor dilakukan seleksi terlebih dulu. Salah satu syarat mentor memang harus psikolog dan mampu berkomunikasi Bahasa Inggris, karena peserta adalah siswa di sekolah internasional yang berkomunikasi dengan Bahasa Inggris. “Tugas mentor selain memandu juga melakukan observasi psikologis pada para peserta. Di akhir kegiatan akan ada laporan pemeriksaan psikologis yang bisa diberikan kepada orangtua mereka,” imbuhnya.
Kali ini acara Youth Funtastic Journey bertemakan ‘The Hero Within Journey to Allah, Soul, and Homeland,’ yang digelar di Surabaya dan Malang.
Ada tiga tema utama kegiatan, yang pertama adalah mengenalkan keindahan alam Indonesia sebagai karunia Allah dengan mengunjungi Gunung Bromo, Air Terjun Coban Rondo. Selain itu peserta juga dikenalkan tentang kearifan budaya lokal masyarakat dengan mengunjungi desa wisata Pujon Kidul, bersih kali di Bumiaji, dan kampung Jodipan di Malang.
“Yang ketiga adalah mengenalkan sejarah Indonesia dengan mengunjungi tugu pahlawan, museum 10 November di Surabaya, dan markas Legiun Veteran Republik Indonesia.[ar]
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini