Ditabrak Mobil, Warga Sumberejo Meninggal Dunia
Ansor Sumberejo Berduka, Banser Terbaik Gugur
blokbojonegoro.com | Wednesday, 11 December 2019 21:30
Reporter: M. Yazid
blokBojonegoro.com - Kabar duka diterima Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor NU Sumberejo, Bojonegoro, Rabu (11/12/2019). Pasalnya Thoyib Syamsudin (17) yang mengalami kecelakaan di Desa Mojodeso Kecamatan Kapas, merupakan anggota Banser terbaik yang dimiliki Kecamatan Sumberejo.
Pasca adanya kabar duka tersebut langsung menjadi viral, beberapa media sosial langsung membagikan informasi tersebut. Termasuk banyak story whatshapp kader Ansor se-Kabupaten Bojonegoro, memasang foto Thoyib Syamsudin yang merasa kehilangan.
"PAC Ansor Sumberrejo merasa kehilangan kader terbaiknya, semoga khusnul khotimah," kata Ketua PAC GP Ansor NU Kecamatan Sumberejo, Agus Fathoni kepada blokBojonegoro.com.
Diceritakan, sahabat Thoyib dedikasinya buat Ansor Banser dan Rijalul Ansor Sumberrejo begitu besar. Dia aktif sering membantu seluruh kegiatan yang dilaksanakan Ansor Sumberejo, termasuk kegiatan-kegiatan NU.
"Semoga kader-kader yang lain bisa meniru semangat dan keihlasanya dalam berkhidmad di Ansor dan NU," ujarnya.
Disinggung terkait kejadian kecelakaan lalu lintas (Laka Lantas) yang dialami Thoyib, Sahabat Toni menambahkan, Thoyib dari Pondok Al-Ghozi Dander mau ke Banjaran Baureno menemui seseorang anggota Fathihah Indonesia, yakni grup sholawat.
Seperti diketahui, kejadian kecelakaan itu bermula sepeda motor Yamaha Vixion bernomor polisi S 6430 KG yang dikendarai Thoyib Syamsudin berjalan dari arah barat. Sesampai di Tempat Kejadian Perkara (TKP) mengambil haluan ke kanan sampai melampaui jalan berusaha mendahului beberapa kendaraan di depannya.
Namun bersamaan dari arah timur berjalan kendaraan Toyota Avanza nopol B 14 70 BY, yang dikemudikan oleh Yordan Diananta (25), Desa Montongsekar Kecamatan Montong Kabupaten Tuban. [zid/lis]
Tag : Kecelakaan, banser
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini