CPNS
Pemkab Bojonegoro Bakal Gelar Tes Simulasi CAT CPNS
blokbojonegoro.com | Tuesday, 21 January 2020 12:00
Reporter: Muhammad Qomarudin
blokBojonegoro.com - Pemerintah Kabupaten Bojonegoro melalui Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) bakal menggelar simulasi Computer Assisted Test calon pegawai negeri sipil (CAT CPNS).
Rencananya simulasi tersebut bakal digelar di Wahana Ekspresi Poespo Negoro, Kabupaten Gresik, Rabu-Kamis (5-6/2/2020).
Simulasi CAT dengan soal Tes Wawasan Kebangsaan, Tes Inteleginsia Umum dan Tes Karakteristik Pribadi tersebut sengaja dilaksanakan di Gresik, lantaran Gresik menjadi tuan rumah pelaksanaan tes SKD dari empat Kabupaten yaitu, Bojonegoro, Lamongan, Tuban dan Gresik. Sekaligus nantinya untuk mengecek persiapan ujian CPNS.
"Untuk lokasi sekalian WEP Gresik, sekaligus pengecekan lokasi dan kita bekerjasama dengan BKN," ungkap Kepala Bidang (Kabid) Pengadaan dan Pemberhentian Aparatur BKPP Kabupaten Bojonegoro, Joko Tri Cahyono.
Kegiatan simulasi ini sendiri sengaja dilakukan untuk membantu pelamar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2019. Sehingga, mereka dapat lebih siap dalam menghadapi pelaksanaan tes.
Pelaksanaan simulasi tersebut juga sudah diumumkan, dan bagi yang berminat mendaftar dengan melampirkan fotokopi KTP dan kartu peserta seleksi CPNS Pemkab Bojonegoro.
"Sebelum pelaksanaan tes CPNS, kita terlebih dahulu melaksanakan simulasi untuk mambantu pelamar agar lebih siap," lanjutnya kepada blokBojonegoro.com.
Pemkab Bojonegoro juga telah memastikan terkait tes SKD CPNS yang akan diikuti 4.675 pelamar asal Bojonegoro yang digelar pada 15-18 Februari 2020. Tes yang digelar berturut-turut selama empat hari itu akan dibagi menjadi empat sesi setiap harinya.
Masing-masing sesi berjumlah 300 peserta. Akan tetapi pada sesi keenam belas atau sesi terakhir di hari keempat hanya diikuti 175 orang.
Diketahui, jumlah pelamar CPNS 2019 di Kabupaten Bojonegoro berjumlah 5.780 orang. Namun, hanya 4.675 pelamar yang dinyatakan lulus administrasi dan harus mengikuti tes SKD.
“Dalam seleksi kompetensi dasar, terdapat tiga aspek yang akan diuji. Di antaranya tes wawasan kebangsaan (TWK), tes intelegensia umum (TIU), dan tes karakteristik pribadi (TKP),” pungkasnya. [din/mu]
Tag : CPNS, Tes CPNS, CPNS Bojonegoro
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini