Sekolah Merasakan Manfaat Belajar Jaringan dan Fiber Optik
blokbojonegoro.com | Thursday, 12 March 2020 16:00
Reporter: M. Yazid
blokBojonegoro.com - SMKN 2 Bojonegoro diramaikan dengan kehadiran team Biznet Bojonegoro dalam acara Biznet Goes To School, yang mana kegiatan kali ini merupakan workshop yang diselenggarakan atas kerja sama Biznet dan SMKN 2 Bojonegoro.
Dalam Workshop yang diselenggarakan di Aula SMKN 2 Bojonegoro, team Biznet menyampaikan beragam materi seputar dunia jaringan dan Fiber Optik. Selain itu kegiatan juga diramaikan dengan adanya praktikum penyambungan kabel Fiber Optik.
Andi, selaku ketua jurusan Tknik Komputer dan Jaringan (TKJ) SMKN 2 Bojonegoro menuturkan, acara ini sangat bermanfaat bagi siswa dan siswi SMKN 2, dikarenakan pihak Biznet mampu membawakan perangkat Fiber Optik beserta alat-alat yang dibutuhkan untuk kebutuhan praktikum.
"Kendala dari beberapa SMK, terutama jurusan TKJ sendiri adalah peralatan FIber Optik yang sangat mahal, sedangkan Biznet mampu memberikan kontribusi untuk kebutuhan tersebut," kata Andi.
Selain itu, dalam acara ini juga didukung oleh tenaga profesional yang memang sehari hari berkecimpung di bidang Fiber Optik.
“Biznet Goes To School merupakan kontribusi Biznet untuk dunia pendidikan, terutama bagi siswa SMA dan SMK yang ada di Bojonegoro,” ujar Iman, selaku Marketing Executive dari Biznet Bojonegoro.
Dia berharap acara seperti ini bisa disambut baik oleh pihak sekolah, mengingat manfaat yang bisa dikontribusikan ke dalam proses belajar mengajar.
Kegiatan Biznet Goes To School ini akan rutin dilakukan, minimal satu tahun sekali untuk setiap sekolah terutama SMA dan SMK yang ada di Bojonegoro.
Biznet sendiri merupakan perusahaan yang bergerak di bidang jaringan Internet dengan infrastruktur yang telah tersebar di berbagai daerah di Indonesia. Kehadiran layanan Biznet di Jawa Timur didukung oleh teknologi jaringan The New Biznet Fiber yang mampu memberikan layanan dengan kualitas yang jauh lebih baik, dengan kapasitas yang jauh lebih besar dibandingkan dengan teknologi pendahulunya. [zid/ito]
Tag : Fiber, optio, smk, bojonegoro
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini