10:00 . Pasar Murah TMMD Bojonegoro, Warga Serbu Sembako dan Olahan Ikan Lokal   |   21:00 . Inilah Logo HUT Republik Indonesia ke 80   |   20:00 . Butuh Penetapan Pengadilan untuk Kependudukan, Cukup di Mal Pelayanan Publik   |   18:00 . Coming Soon, Road Race Bupati Cup Bakal Sapa Bojonegoro?   |   17:00 . Bupati Serahkan Cangkul Buka TMMD di Bojonegoro   |   16:00 . Bupati: TNI Harus Proaktif Hadapi Persoalan Rakyat   |   15:00 . 3 Program Unggul, Kelompok 54 KKN UNUGIRI Siap Kontribusi di Desa Karangmangu   |   08:00 . Formasi JF Kemenag 2025 Melonjak, Lebih dari 219 Ribu Disetujui KemenPANRB   |   06:00 . Semester 1 Tahun 2025, Realisasi Investasi Hulu Migas Capai Rp118 triliun   |   23:00 . Ziarah, Akhiri KKNT UPN Veteran Jawa Timur di Ponpes Langitan   |   22:00 . Tim Pemadam Bahasi Sisa-Sisa Kebakaran di Kedungadem   |   21:00 . Korsleting Listrik, Rumah Warga Bojonegoro Terbakar, Uang Tunai dan Motor Ludes   |   20:00 . Bupati Bojonegoro Berangkatkan 858 Mahasiswa KKN PINTAR UNUGIRI   |   19:00 . UNUGIRI Berangkatkan 858 Mahasiswa Wujudkan Kemandirian Ekonomi Desa   |   18:00 . Pasukan Tiga Matra TNI Manunggal Membangun Desa   |  
Thu, 24 July 2025
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

HUT SMPN 1 Kapas ke 36

Seribuan Peserta Ikuti Jalan Sehat SMPN 1 Kapas

blokbojonegoro.com | Sunday, 19 January 2020 10:00

Seribuan Peserta Ikuti Jalan Sehat SMPN 1 Kapas

Reporter: Parto Sasmito

blokBojonegoro.com - Masih dalam rangkaian kegiatan dalam memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke 36, SMPN 1 Kapas menggelar jalan sehat, Minggu (19/1/2020) pagi.

Jalan sehat dimulai sekitar pukul 07.00 WIB diberangkatkan Kepala SMPN 1 Kapas, dengan rute perjalanan dari depan sekolah ke utara dan belok ke barat melewati jalan turut Desa Bakalan, kemudian belok ke selatan ke Desa Mojodeso mengikuti jalan belok ke timur masuk Desa Plesungan dan ke utara menuju sekolah.

[Baca juga: Bersama Alumni Lintas Angkatan, Meriahkan HUT SMPN 1 Kapas ke 36 ]

Ditemui blokBojonegoro.com di sekolah, Kepala SMPN 1 Kapas, Drs. Bambang Hadi Sutrisno menjelaskan, jalan sehat dalam rangka memperingati HUT SMPN 1 Kapas yang ke 36 dan reuni akbar lintas angkatan ini, diikuti sebanyak 520 siswa setempat, 240 siswa daru 16 SD dan MI di sekitar sekolah dan 400 alumni dari tahun 1986 sampai 1996.

"Selain jalan sehat, juga ada bazar, santunan anak yatim, donor darah dan penanaman pohon di lingkungan sekolah," ujar pria yang mulai bertugas di SMPN 1 Kapas pada 11 November 2019 ini.

Untuk penanaman pohon sendiri, selain di lingkungan sekolah, nantinya juga kerjasama dengan 16 SD dan MI binaan serta pihak desa untuk menanam pohon, dalam rangka menuju Adiwiyata Nasional.

Ketua Panitia, Dandy Suprayitno mengatakan, dari hasil rapat dengan perwakilan setiap alumni mulai angkatan tahun 1986, disepakati untuk memperingati HUT SMPN 1 Kapas setiap 3 tahun sekali bersamaan dengan reuni akbar lintas angkatan dari angkatan pertama sampai muda yang baru lulus.

"Kita akan reuni akbar dan merayakan HUT SMPN 1 Kapas setiap 3 tahun. Kita akan bertemu lagi di HUT yang ke 40 tahun di 2023, kita target macetkan jalan dari proliman sampai sekolah ini," kata Dandy.

Jalan sehat berlangsung meriah dengan penampilan kesenian dari para siswa SMPN 1 Kapas serta hiburuan musik elektun. Selain itu, ratusan hadiah dari kontribusi alumni diundi untuk para peserta jalan sehat, mulai hadiah hiburan hingga kipas angin, kompor gas, kulkas dan sepeda gunung. [ito/lis]

Tag : Smpn, kapas, bojonegoro



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




No comments

blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat