Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Ada 4 Kepala KUA Diberi Sanksi Hingga Dimutasi

blokbojonegoro.com | Tuesday, 13 October 2020 08:00

Ada 4 Kepala KUA Diberi Sanksi Hingga Dimutasi Foto: pasangan pengantin yang sempat terlantar di salah satu KUA di Bojonegoro

Reporter: M Safuan

blokBojonegoro.com- Pelayanan terbaik untuk masyarakat hingga di tingkat bawah terus diupayakan oleh Kementerian Agama (Kemenag) Bojonegoro. Termasuk dalam optimalisasi pelayanan di masing-masing Kantor Urusan Agama (KUA). Jika ada masalah terkait pelayanan maka penanggungjawab akan dimintai pertanggungjawaban.

"Ada 4 sanksi yang diberikan kepada Kepala KUA di Bojonegoro, baik secara teguran hingga adanya pergeseran," ujar Plt Kasi Binmas Bojonegoro, M Muhlisin Mufa.

Pria asal Kabupaten Tuban itu mengungkapkan, pemberian sanksi terhadap kepala KUA itu, tidak serta merta langsung diberikan. Namun, ada tahapannya mulai teguran hingga mutasi.

"Rata-rata yang kepala KUA yang diberikan sanksi itu, karena adanya aduan dari masyarakat terkait pelayanan di kantor setempat," ucap Muhlisin yang juga menjabat sebagai Kasubag TU, Kemenag Bojonegoro.

Terkait, adanya keluhan di KUA Sukosewu, Muhlisin mengatakan? Semua itu, sudah masuk catatan kedepan, dan sebagai bahan evaluasi bagi yang bersangkutan. Pasalnya, untuk pemberian sanksi harus mengetahui dan harus ada laporan ditingkat lebih tinggi.

"Yang pasti, kami tetap berusaha memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat," pungkasnya.[saf/lis]

Tag : Pengantin, kua, kemenag



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini