12:00 . Atlet Muaythai Sangsaga Fight Camp Bojonegoro Raih Juara Umum 2 Open se-Jawa   |   11:00 . Menjaga Alam Ringintunggal: Perjuangan Warga Melawan Tambang Ilegal   |   09:00 . Tak Kuat Nanjak, Truk Muat Pupuk Terguling di Jalan Bojonegoro-Ngawi   |   19:00 . Momen Pererat Silaturahmi dan Komitmen Tingkatkan Pelayanan   |   18:00 . Kacabdindik Wilayah Bojonegoro Apresiasi Prestasi Siswa di Ajang LKS Provinsi 2025   |   16:00 . Anggun dalam Budaya dan Modernitas, KKI DPC Bojonegoro Gelar Diklat Table Manner   |   08:00 . Siap Bersaing di Industri Energi dan Mineral, 40 Warga Bojonegoro Ikuti Pelatihan K3   |   19:00 . Hari Pertama Bertugas, Kakan Kemenag Bojonegoro Tekankan Pentingnya Pertebalan Kompetensi ASN   |   18:00 . Laka Tunggal Hindari Jalan Tambalan, Siswa di Bojonegoro Meregang Nyawa   |   17:00 . Pertamina Beberkan Penyebab Elpiji 3Kg Langka di Bojonegoro   |   14:00 . Dari Pelosok Ke Punggung Dunia: Kesehatan Menjadi Isu Populer Intermestik   |   13:00 . Butuh Uang, Karyawan Toko Ledre Bojonegoro Curi Mobil Bosnya   |   20:00 . Direncanakan Jadi Lokasi Sekolah Rakyat Gedung Pusdiklat Bojonegoro Masih Difungsikan BKPP   |   19:00 . Sidak Tim Gabungan Pemkab Bojonegoro di Sumberrejo, Pastikan Stok Pupuk Aman   |   14:00 . Pemdes di Bojonegoro Diminta Transparan Soal Data Kemiskinan ke Warganya   |  
Sun, 27 April 2025
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Mencari Penyebab dan Solusi Banjir Tahunan di Dander, Bupati Anna Kunjungi Lokasi

blokbojonegoro.com | Monday, 30 November 2020 18:00

Mencari Penyebab dan Solusi Banjir Tahunan di Dander,  Bupati Anna Kunjungi Lokasi

Reporter: Parto Sasmito

blokBojonegoro.com - Pasca terjadinya banjir bandang yang melanda Desa Kunci dan Sumberarum, Kecamatan Dander, pada Minggu (29/11/2020) malam kemarin, Bupati Bojonegoro, Anna Mu'awanah melakukan kunjungan ke lokasi, Senin (30/11/2020), mencari tahu penyebab banjir yang terjadi setiap tahun ini.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Anna didampingi oleh Forum Pimpinan Kecamatan (Forkompimcam) Dander dan Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Sumber Daya Air (SDA).

"Kemarin ada beberapa titik di wilayah Bojonegoro yang diterjang banjir, oleh sebab itu kami mencari tahu penyebab bencana yang terjadi setiap tahun ini," ujar Bupati Anna.

Oleh sebab itu, pihaknya akan membuat surat dan mengintruksikan agar Dinas PU dan SDA segera melakukan pelebaran sungai avur yang semakin lama semakin menyempit.

"Kami meminta dinas terkait berkoordinasi dengan camat dan kepala desa untuk melakukan identifikasi berapa rumah yang harus dikembalikan sebagaimana fungsinya," imbuhnya.

Bupati juga meminta kepada seluruh warga untuk bersama-sama dengan stakeholder terkait ikut menangani musibah banjir dengan tidak mengembalikan lahan sebagaimana fungsinya.

"Saya yakin, warga mau gotong royong melakukan hal ini," tegasnya.

Sebelumnya, Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Bojonegoro Nadif Ulfia menyampaikan hujan dengan intensitas tinggi mulai sekitar pukul 14.30 WIB menyebabkan banjir bandang di Kecamatan Dander.

Data yang didapat, Desa Kunci, terdampak banjir usai meluapnya sungai setempat beserta adanya kiriman air dari kawasan KRPH Sampang, Temayang. Akibatnya jalan desa tergenang dengan ketinggian antara 30-60 sentimeter.

Banjir bandang juga menerjang rumah warga di RW 1 dan RW 2 terendam air dengan ketinggian bervariasi antara 30-60 sentimeter juga areal persawahan.

Untuk areal persawahan, luasnya sekitar 50 hektare dengan umur tanaman padi 40 hari. Di sisi lain, jalan poros Bojonegoro-Nganjuk juga terendam kurang lebih sepanjang 200 meter dengan ketinggian sekitar 50 sentimeter.

Sementara di Desa Sumberarum, banjir bandang menerjang rumah warga di 3 RW, dengan ketinggian air antara 20-120 sentimeter. Dan jumlah KK terdampak masih penghitungan.

Areal persawahan sekitar 100 hektare dengan umur tanaman padi 10-20 hari juga terendam air. Jalan poros desa kurang lebih sepanjang 1,5 kilometer dan jalan poros Bojonegoro-Nganjuk sekitar 500 meter, begitu pula bangunan SDN 2 Sumberarum.

Tag : Banjir, bandang, dander



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

  • Monday, 21 April 2025 15:00

    Semarak Kartini Meriahkan Desa Tejo

    Semarak Kartini Meriahkan Desa Tejo Dalam rangka memperingati Hari Kartini, seluruh lembaga pendidikan yang ada di Desa Tejo, Kecamatan Kanor Kabupaten Bojonegoro, menggelar kegiatan Semarak Kartini yang berlangsung meriah dan penuh semangat, Senin pagi (21/4/2025)...

    read more

Lowongan Kerja & Iklan Hemat