19:00 . Diduga Tak Netral, PMII Bojonegoro Minta Ketua Bawaslu Mundur   |   17:00 . Beredar Foto Ketua Bawaslu Bojonegoro Berkaos PDI-P, Benarkah?   |   16:00 . Kembangkan Potensi, PEP Sukowati Gelar Pelatihan Pengolahan Herbal   |   15:00 . 5 Tersangka Korupsi Mobil Siaga Bojonegoro Segera Disidang   |   06:00 . Gelar Muskab, Setyawan Mubayinan Kembali Terpilih Jadi Ketua Pengkab TI Bojonegoro   |   21:00 . Muhammadiyah Bojonegoro Serukan Pilih Cabup yang Bersedia Dengar Suara Rakyat   |   19:00 . Dipindah ke Lapas Bojonegoro, Napi Teroris Dikawal Ketat Densus 88 AT Polri   |   16:00 . Gebyar Milenial dan Gen Z, Acara untuk Generasi Muda Bojonegoro   |   14:00 . Tim PkM Dosen UNUGIRI Berikan Pendampingan P5 dan PPRA di Lembaga Pendidikan   |   13:00 . Wujudkan Lansia Bermartabat, PD 'Aisyiyah Bojonegoro Gelar Lokakarya Kelanjutusiaan   |   12:00 . Tim KKN 44 UNUGIRI Observasi di Desa Grabagan   |   06:00 . Menilik Pasukan Kopi Rakyat Jelita Pada Kompetisi Nyethe Rokok Kenduri Cinta 2 Wahono-Nurul   |   21:00 . Barisan Muda Bangga Bojonegoro Siap Menangkan Wahono-Nurul   |   20:00 . Setyo Wahono ajak Ketum PP.Ansor, Addin Jauharudin Bermain Fun Badminton   |   19:00 . Empat Kades Terdakwa Korupsi Pembangunan Jalan di Bojonegoro Dituntut 5 Tahun Penjara   |  
Fri, 22 November 2024
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Tetap Jaga Kerukunan, Raker FKUB 2021 Sesuaikan Pandemi Covid-19

blokbojonegoro.com | Tuesday, 08 December 2020 09:00

Tetap Jaga Kerukunan, Raker FKUB 2021 Sesuaikan Pandemi Covid-19

Reporter: M. Yazid

blokBojonegoro.com - Keberadaan Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Bojonegoro mengharmonisasikan semua kalangan, termasuk antar umat beragama di daerah penghasil minyak. Saat pendemi Covid-19, pengurus FKUB di tahun 2021 kedepan tetap fokus menjaga keharmonisan keberagaman.

Ketua FKUB Kabupaten Bojonegoro, KH. Alamul Huda menjelaskan, peserta raker (Rapat Kerja) diikuti seluruh pengurus FKUB dari semua unsur agama-agama di Kabupaten Bojonegoro, seperti islam, kristen, katolik, hindu, budha dan konghuchu. Dalam rangka mengadakan rapat kerja membahas program tahun 2021.

"Program untuk tahun 2021 akan disesuaikan dengan situasi pandemi Covid-19, tetap menitikberatkan pada upaya menjaga sekaligus meningkatkan semangat kerukunan, toleransi antar umat beragama," jelasnya di sela-sela Raker di hotel Kintamani Sarangan Magetan, Selasa (8/12/2020).

Gus Huda, panggilan akrab KH. Alamul Huda mengungkapkan, kegiatan ini berlangsung 2 hari tanggal 7 sampai 8 Desember 2020. Selain itu Raker ini menerapkan protokol kesehatan Covid-19 secara ketat, selain memakai masker juga menjaga jarak.

"Meskipun peserta berangkat dengan kendaraan pribadi masing-masing, peserta juga diminta untuk memastikan kesehatan sebelum berangkat," ungkapnya kepada blokBojonegoro.com.

Ditambahkan, pelaksanaan Raker berlangsung dinamis dengan pemaparan awal kondisi sosial dan perkembangan umat beragama di Bojonegoro. Sehingga seluruh peserta Raker memberikan masukan, untuk dijadikan agenda kegiatan ditahun 2021.

"Semoga kerukunan dan toleransi, maupun harmonisasi umat beragama di Bojonegoro tetap terjaga. Sekaligus inovasi bersama membangun Bojonegoro kedepan, melalui FKUB," pungkas pengasuh Pondok Pesantren Al-Rosyid Dander Bojonegoro. [zid/mu]

Tag : fkub, vaksin, sinovac, ingat pesan ibu, pakai masker, jaga jarak, hindari kerumunan, cuci tangan pakai sabun, satgas covid 19, virus corona, covid 19, vaksin covid 19



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat