Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Libur Nataru, Polres Bojonegoro Lakukan Operasi Lilin Semeru di Pos Pantau Stasiun

blokbojonegoro.com | Saturday, 26 December 2020 16:00

Libur Nataru, Polres Bojonegoro Lakukan Operasi Lilin Semeru di Pos Pantau Stasiun

Kontributor: Uul Lyatin

blokBojonegoro.com - Jelang Libur panjang Natal tahun 2020 dan Tahun Baru 2021, Polres Bojonegoro gencar lakukan operasi lilin di berbagai titik padat wilayah Bojonegoro, terutama Stasiun Kota Bojonegoro.

Hasil operasi lilin Semeru dari pos pantau Stasiun Bojonegoro, (25-26/12/2020) di antaranya, pukul 21.18 WIB kereta Agro Bromo Anggrek dari stasiun keberangkatan pasar Turi Surabaya tujuan akhir stasiun Gambir, penumpang naik maupun turun dengan jumlah nihil.

Sementara pada pukul 22.45 WIB kereta Kertajaya keberangkatan dari Stasiun Pasar Turi Surabaya dengan tujuan akhir Stasiun Pasar Senen Jakarta, untuk jumlah penumpang naik 3 orang.

"Hasil operasi lilin semeru untuk pos pantau Stasiun Bojonegoro, keberangkatan Surabaya pasar Turi dan tujuan akhir Gambir maupun Senen jumlah penumpang turun nihil dan penumpang naik 3 orang," ungkap Iptu Suiswanto selaku KBO Satlantas Bojonegoro.

Iptu juga menambahkan, kereta Jayabaya keberangkatan dari Stasiun Pasar Senen Jakarta menuju Stasiun Malang sebanyak 9 orang naik dan 1 penumpang turun. Untuk kereta Gumarang keberangkatan dari stasiun Senen Jakarta tujuan akhir Stasiun Surabaya terdapat 4 orang penumpang naik.

"Jayabaya sebanyak 9 orang naik dan 1 turun sedangkan Kereta Gumarang ada 4 penumpang naik," imbuhnya.

Sementara kereta Sembrani dari stasiun Gambir Jakarta tujuan stasiun Pasar Turi Surabaya dengan jumlah 8 orang turun.

Ia mengungkapkan bahwa 2 orang penumpang turun dari kereta Agro Bromo Anggrek dari stasiun Gambir Jakarta tujuan Stasiun Pasar Turi Surabaya. Serta 11 orang penumpang turun dan 6 orang penumpang naik dari kereta Maharani asal stasiun Pasar Turi Surabaya dengan Tujuan stasiun Semarang.

Sedangkan 24 orang penumpang turun dan 2 orang penumpang naik dari kereta Harina asal stasiun Bandung setasiun tujuan Pasar Turi Surabaya.

"Sampai saat ini dilaporkan dari pos pantau stasiun Bojonegoro situasi aman, lancar dan terkendali," tandasnya. [uul/ito]

Tag : virus corona, ingat pesan ibu, pakai masker, jaga jarak , hindari kerumunan, cuci tangan pakai sabun, satgas covid 19, mutasi virus corona, corona virus



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini