13:00 . Perluas Dukungan Lingkungan Akademik, Hulu Migas Hadir di Pameran SINOX-01   |   22:00 . Survei ARCI: Elektabilitas Wahono-Nurul 75,5%, Teguh-Farida 19,6%   |   21:00 . Tingkatkan Derajat Kesehatan Pekerja Lewat Program Atraktif, Pertamina EP Cepu Catatkan Rekor Muri   |   20:00 . Gebyar Milenial dan Gen Z Bojonegoro Berlangsung Meriah   |   18:00 . Tim Pemenangan Teguh-Farida Akui Tak Tahu Kampanye ‘Bojonegoro Klunting’ di Kepohbaru   |   16:00 . Kampanye Hari Terakhir Pilbup Bojonegoro Berujung Ricuh, Warga Saling Lempar Batu   |   15:00 . 22 TPS di Sekar Bojonegoro Sulit Dijangkau, Ada yang Gegara Jembatan Putus   |   12:00 . Peringati Hari Penyakit Paru Obstruktif Kronis, Dinkes Bojonegoro Ajak Warga Jaga Kesehatan Paru   |   23:00 . Ribuan Warga Bojonegoro Mlaku Bareng Khofifah-Emil dan Wahono-Nurul   |   19:00 . Diduga Tak Netral, PMII Bojonegoro Minta Ketua Bawaslu Mundur   |   17:00 . Beredar Foto Ketua Bawaslu Bojonegoro Berkaos PDI-P, Benarkah?   |   16:00 . Kembangkan Potensi, PEP Sukowati Gelar Pelatihan Pengolahan Herbal   |   15:00 . 5 Tersangka Korupsi Mobil Siaga Bojonegoro Segera Disidang   |   06:00 . Gelar Muskab, Setyawan Mubayinan Kembali Terpilih Jadi Ketua Pengkab TI Bojonegoro   |   21:00 . Muhammadiyah Bojonegoro Serukan Pilih Cabup yang Bersedia Dengar Suara Rakyat   |  
Sun, 24 November 2024
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Asah Kemampuan Melalui Inovasi, Kuliner Gemawira Jatim Gelar Pelatihan Somay Lele Rawit

blokbojonegoro.com | Monday, 08 March 2021 08:00

Asah Kemampuan Melalui Inovasi, Kuliner Gemawira Jatim Gelar Pelatihan Somay Lele Rawit

Reporter: Lizza Arnofia

blokBojonegoro.com - Sebagai salah satu upaya mengasah kemampuan di bidang entrepreneur (kewirausahaan), anggota komunitas gerakan masyarakat wirausaha (Gemawira) Jatim II, menggelar pelatihan pembuatan somay lele rawit, Minggu (7/3/2021).

Ketua Gemawira Jatim II, Heni Agustini mengatakan, tujuan dari pelatihan ini untuk mengajak masyarakat berinovasi terhadap  pengolahan ikan lele, selain memiliki kandungan gizi yang tinggi. Nyatanya ikan lele juga bisa diolah menjadi sebuah sajian kuliner yang dapat dinikmati semua kalangan.

"Kami mengajak masyarakat untuk berinovasi, salah satunya melalui pengolahan lele. Lele apabila diolah juga memiliki kandungan gizi tinggi," ungkap Ketua Gemawira Jatim II, Heni Agustini.

Tak kalah menarik, Mahasiswa semester 8, Politeknik Ahli Usaha Perikanan, Jakarta, Kurnia Desy Ari mukti juga turut mengisi pelatihan pembuatan somay lele kepada anggota komunitas Gemawira Jatim II.

Dengan sabar dan telaten, ia mengajari para anggota komunitas terkait proses pembuatan inovasi kuliner somay rawit dari bahan baku ikan lele.

"Kurnia sendiri sebagai trainer, ia pernah mendapat penghargaan di bidang Wirausaha yang digelar oleh Pendidikan Kelautan dan Perikanan," tambah Ketua Gemawira Jatim II.

Heny berharap, usai diadakannya pelatihan inovasi kuliner ini, selain mendapatkan sebuah ilmu baru, para peserta juga mampu menerapkan sajian menu baru untuk keluarga maupun sebagai peluang bisnis, yang tentunya dapat menambah penghasilan bagi para ibu rumah tangga.

"Harapan kami selain menerapkan sajian menu baru bagi keluarga, kedepan juga bisa sebagai peluang bisnis baru somay lele," harap Heny. [liz/mu]

Tag : kuliner, wirausaha, gemawira jatim, somay lele, membuat somay, kuliner somay



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat