21:00 . Muhammadiyah Bojonegoro Serukan Pilih Cabup yang Bersedia Dengar Suara Rakyat   |   19:00 . Dipindah ke Lapas Bojonegoro, Napi Teroris Dikawal Ketat Densus 88 AT Polri   |   16:00 . Gebyar Milenial dan Gen Z, Acara untuk Generasi Muda Bojonegoro   |   14:00 . Tim PkM Dosen UNUGIRI Berikan Pendampingan P5 dan PPRA di Lembaga Pendidikan   |   13:00 . Wujudkan Lansia Bermartabat, PD 'Aisyiyah Bojonegoro Gelar Lokakarya Kelanjutusiaan   |   12:00 . Tim KKN 44 UNUGIRI Observasi di Desa Grabagan   |   06:00 . Menilik Pasukan Kopi Rakyat Jelita Pada Kompetisi Nyethe Rokok Kenduri Cinta 2 Wahono-Nurul   |   21:00 . Barisan Muda Bangga Bojonegoro Siap Menangkan Wahono-Nurul   |   20:00 . Setyo Wahono ajak Ketum PP.Ansor, Addin Jauharudin Bermain Fun Badminton   |   19:00 . Empat Kades Terdakwa Korupsi Pembangunan Jalan di Bojonegoro Dituntut 5 Tahun Penjara   |   18:00 . Diduga Tak Sesuai Spesifikasi, Dua Pembangunan Jalan di Bojonegoro Disidik Kejaksaan   |   17:00 . Judi Online Sebabkan 978 Pasangan di Bojonegoro Cerai   |   16:00 . Jumping Teknologi, Wenseslaus Manggut: Tantangan dan Peluang Industri Media Digital   |   15:00 . Suwarjono: Media Lokal saat ini Tidak Baik-baik Saja, Inilah Tantangan di Tengah Digitalisasi   |   14:00 . Wakil Wamen Komdigi Nezar Patria Lantik Pengurus AMSI Jatim 2024-2028   |  
Fri, 22 November 2024
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

SMKN 5 Bojonegoro Tambah Jurusan Produksi Migas

blokbojonegoro.com | Tuesday, 01 June 2021 15:00

SMKN 5 Bojonegoro Tambah Jurusan Produksi Migas

Reporter: Nur Muharrom

blokBojonegoro.com - Kabupaten Bojonegoro Jawa Timur juga disebut sebagai Kota Migas, karena kabupaten ini turut menyumbang kebutuhan migas Negara Indonesia yang tidak sedikit, baik lapangan migas yang dikelola perusahaan plat merah seperti Pertamina maupun perusahaan swasta ExxonMobil Cepu Limited (EMCL).

Sehingga sangat tepat di Kabupaten Bojonegoro ada sekolah yang memiliki jurusan di bidang industri minyak dan gas bumi (Migas), seperti Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 5 Bojonegoro.

Sejak berdiri hingga saat ini, SMK yang sekarang dikenal dengan nama SMK Migas Bojonegoro tersebut terus berkembang pesat, mulai dari sarana prasarana, tenaga pendidik dan juga jaringan dalam dunia usaha dan dunia industri sebagai patner untuk meningkatkan kompetensi peserta didik.

Pada Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun pelajaran 2021-2022, SMK Migas Bojonegoro membuka jurusan baru di bidang perminyakan. Sehingga di SMKN 5 ada dua jurusan yang fokus di bidang migas yaitu Teknik Produksi Minyak dan Gas (TPRMG) dan juga Teknik Pemboran Minyak dan Gas (TPMG).

Kepala SMK Migas Bojonegoro, Yudi Pramono menjelaskan, kian hari perkembangan SMKN 5 semakin pesat terlebih untuk sarana prasarana untuk menunjang kelancaran kegiatan belajar siswa, sehingga tahun ini ada jurusan baru yang bisa dipilih dalam bidang perminyakan.

"Tahun ini ada jurusan baru di bidang migas yang bisa dipilih oleh siswa yang ingin masuk di SMKN 5 Bojonegoro, sebelumnya ada teknik pemboran sekarang tambah teknik produksi migas," papar Yudi Pramono kepada blokBojonegoro.com.

Di SMKN 5 Bojonegoro selain ada kompetensi keahlian dalam bidang perminyakan, juga ada jurusan energi terbarukan serta agribisnis pengolahan hasil pertanian.

Kepala SMK Migas menambahkan, energi terbarukan sendiri adalah energi yang berkelanjutan, seperti tenaga surya, tenaga angin, arus air, ada juga biomassa dan lain sebagainya. "Di SMKN 5 ada kompetensi yang fokus di bidang energi terbarukan ini, yaitu Teknik Energi Biomassa (TEB) dan juga Teknik Energi Surya, Hidro dan Angin (TESHA)," mkata Yudi Pramono menjelaskan.

Bagi siswa-siswi lulusan SMP maupun MTs yang ada di wilayah sekitaran Kabupaten Bojonegoro bisa mendaftarkan diri segera di SMKN 5 dan bisa memilih kompetensi yang sesuai di bidangnya masing-masing, berikut jurusan yang ada di SMK Migas:

1. Teknik Pemboran Minyak dan Gas (TPMG) 2. Teknik Produksi Minyak dan Gas (TPRMG) 3. Teknik Energi Biomassa (TEB) 4. Teknik Energi Surya, Hidro dan Angin (TESHA) 5. Agribisnis Pengolahan Hasil Pertanian (APHP).

Untuk info PPDB selengkapnya bisa menghubungi Pak Chanif (0812-1784-5843), atau Pak Burhan (0815-5475-7410), bisa juga ke Pak Wildan (0851-5501-2748). [mu]

Tag : Smkn 5, smk migas, smk migas bojonegoro, smk bojonegoro, smkn 5 bojonegoro



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat