18:00 . Dugaan Penyalahgunaan Wewenang Iklan Media di Pemkab Bojonegoro, 2 Pejabat Diperiksa Polisi   |   16:00 . PKKM 2024, Dorong Peningkatan Kualitas Madrasah dan Inovasi   |   22:00 . Setyo Wahono dan Nurul Azizah: Jalan Baru Menuju Pendidikan Berkualitas untuk Bojonegoro   |   20:00 . Blusukan di Pasar, Wahono-Nurul Sapa Pedagang   |   19:00 . Tradisi Slametan Warga Ngelo, Awali Pembangunan Instalasi Air Bersih   |   16:00 . Hoaks Akun WhatsApp Mengatasnamakan Asisten I Setda Bojonegoro, Masyarakat Diminta Waspada   |   13:00 . Ingin Mandiri dan Bermodalkan KUR BRI, Parno Jualan Pentol Sambil Investasi Properti Kos   |   08:00 . Menilik Penguatan Peran Tri Pusat Pendidikan   |   21:00 . STIKES Rajekwesi Galakkan Gerakan Remaja Sehat bagi Pelajar di Bojonegoro   |   20:00 . Update Kesiapan Logistik, KPU Bojonegoro Siapkan 4.240 Kotak Suara   |   19:00 . Bersama MAN 1 dan SMAN MT Bojonegoro, STIKES Rajekwesi Gelar Gerakan Digital Remaja Sehat   |   18:00 . DPC PDI-P Bojonegoro Anggap Banteng Merdeka Bukan Kader PDI-P: Jangan Ngaku-ngaku   |   17:00 . Buaya di Bojonegoro Kembali Nampakkan Diri, Damkar Himbau Warga Kurangi Aktivitas di Sungai   |   16:00 . Crafter Bojonegoro Rasakan Manfaat E-commerce PaDi UMKM, Fasilitasi Pelaku Usaha Hingga Beri Edukasi   |   14:00 . Cantika Wahono Berikan Strategi Tingkatkan Omzet UMKM Bojonegoro   |  
Fri, 04 October 2024
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

4 Cara Menurunkan Hipertensi Secara Alami

blokbojonegoro.com | Wednesday, 26 May 2021 07:00

4 Cara Menurunkan Hipertensi Secara Alami

Reporter: -

blokBojonegoro.com - Penyebab hipertensi atau tekanan darah tinggi dipicu oleh beberapa faktor. Seperti masalah cacat bawaan, pengaruh obat-obatan, masalah ginjal, dan lain sebagainya. Lalu bagaimana cara menurunkan hipertensi?

Bagi anda penderita hipertensi atau ada kerabat yang menderita, perlu menyimak cara menurunkan hipertensi secara alami di bawah ini.

1. Olahraga secara rutin

Olahraga secara rutin menjadi salah satu cara ampuh menurunkan tekanan darah tinggi paling efektif. Namun, olahraga juga harus dilakukan secara rutin.

Aktivitas rutin selama 150 menit olahraga per minggu atau 30 menit olahraga dalam sehari dapat menurunkan tekanan darah tinggi sekitar 5 sampai 8 mmHg. Jadi, pastikan Anda selalu konsisten melakukan olahraga agar tekanan darah tinggi tidak naik.

2. Konsumsi makanan yang sehat

Cara menurunkan hipertensi berikutnya adalah jangan mengonsumsi sembarang makanan. Hindari makanan yang mengandung banyak lemak, terutama lemak jenuh.

Dalam hal asupan makanan, sangat penting bagi Anda untuk makan makanan yang banyak mengandung kalium. Jenis mineral yang satu ini dapat mengurangi efek natrium dalam darah yang jadi penyebab tekanan darah tinggi.

3. Hindari stress

Stress berbanding lurus dengan gejala tekanan darah tinggi. Pasalnya, stress yang kronis menjadi penyebab tekanan darah tinggi. Itulah mengapa rasa bahagia adalah obat tekanan darah tinggi.

Rasa stress juga dapat mendorong pemicu lainnya seperti dorongan memakan makanan tidak sehat, minum alkohol, atau merokok. Aktivitas-aktivitas pelepas stress itu tentunya dapat menjadi sumber penyebab tekanan darah tinggi.

Anda perlu meluangkan waktu sejenak untuk memikirkan apa yang menyebabkan stress seperti pekerjaan, keluarga, masalah keuangan, ataupun penyakit yang tengah diderita. Setelah mengetahui penyebab stress, lalu pertimbangkan cara untuk menghilangkannya seperti tidur lebih awal atau mengambil cuti untuk berlibur.

4. Kurangi natrium dalam asupan makanan

Mengurangi natrium dalam asupan makanan sehari-hari juga efektif menurunkan tekanan darah tinggi sebesar 5 sampai 6 mmHg. Pasalnya, pengaruh natrium dalam makanan berbeda-beda pada setiap orang.

Namun secara umum, membatasi asupan natrium maksimal 2.300 miligram per hari atau kurang akan lebih baik. Karena idealnya, natrium untuk menjaga tekanan darah adalah 1.500 miligram sehari.

Perlu diketahui, gejala tekanan darah tinggi pada umumnya adalah sering sakit kepala, penglihatan bermasalah, sesak nafas, nyeri di dada, dan lemas. Sebagai informasi, orang dewasa yang sehat memiliki tekanan darah normal 120/80 mmHg, dan angka 120 menunjukkan tingkat tekanan saat jantung memompa darah ke seluruh tubuh atau biasa disebut tekanan sistolik.

Sedangkan angka 80 berarti tekanan saat jantung beristirahat sejenak sebelum kembali memompa atau kerap disebut tekanan diastolik. Jika tekanan darah di atas 140/90 mmHG maka bisa dikatakan tekanan darah tinggi.

Beberapa tips dan cara menurunkan hipertensi di atas cukup mudah dilakukan. Hanya saja terkadang sulit untuk memulainya. Jadi, tunggu apa lagi? Jangan tunggu hipertensi Anda semakin parah! Segera lakukan tips di atas secara konsisten.

*Sumber: suara.com

Tag : pendidikan, kesehatan, hipertensi



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat