Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Liga 3 Jawa Timur 2021

Laga Terakhir, Persibo Lawan Persatu Tuban

blokbojonegoro.com | Tuesday, 16 November 2021 08:00

Laga Terakhir, Persibo Lawan Persatu Tuban

Kontributor: Rizki Nur Diansyah

blokBojonegoro.com - Kemenangan 4-0 Persibo Bojonegoro atas Gen-B Mojokerto dilaga lanjutan Liga 3 Jatim grup G memastikan Persibo memuncaki klasemen sementara dari dua Pertandingan dengan 6 poin Pertandingan yang dihelat di Stadion Letjen H. Soedirman.

Kemudian, di laga ketiga kemarin Persibo menggulung tanpa ampun Lamongan FC, di laga ketiga tersebut Persibo berhasil menggulung anak Asuh Mahfud Syafii dengan skor akhir 3-0, sudah dipastikan kalau Persibo akan melanjutkan ke babak selanjutnya, yakni 32 besar.

Hari ini, Selasa (16/11/2021) sore nanti merupakan pertandingan terakhir di babak penyisihan Grup G, pada pertandingan terakhir ini Persibo akan melawan Pemain dari Bumi WaliTuban.

Coach M. Fachruddin mengatakan, kondisi anak asuhnya sehat semua dan siap untuk bertanding di Stadion Letjen H. Soedirman. "Kondisi para pemain sehat semua, tidak ada yang cidera sama sekali," ungkap Coach Fachruddin saat di konfirmasi via Whatsapp.

Pihak manajemen dan pelatih optimis akan menang lagi, di laga terakhir nanti, karena dari tiga pertandingan kemarin Persibo sudah bermain dengan performa yang sangat bagus, selain itu berharap kepada seluruh pemain agar tetap bisa mengontrol emosi ketika bertanding.

"Saya berharap para pemain agar bisa mengontrol emosinya, dan ketika sudah bertanding jangan sampai mis-komunikasi antar pemain," pungkas Fachruddin.

Klasemen sementara Liga 3 Jawa Timur untuk grup G, Persibo Bojonegoro mendapat poin 9 dan berapa di puncak klasemen, disusul Persatu Tuban yang juga sama 9 poin, di posisi ketiga ada Lamongan FC dengan 3 poin, Persegres Putra dan Gen-B Mojokerto sama-sama dapat poin 1. [riz/mu]

 

Tag : persibo, persibo bojonegoro, persatu tuban, liga 3 jawa timur



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini