Operasi Migor Murah Disambut Antusias Warga Kecamatan Balen
blokbojonegoro.com | Wednesday, 09 March 2022 16:00
Warga Balen antusias sambut pasar murah minyak goreng. (Rizky/blokbojonegoro.com)
Kontributor: Rizki Nur Diansyah
blokBojonegoro.com - Operasi pasar minyak goreng (Migor) murah terus digencarkan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro. Hari ini operasi Migor murah dilaksanakan di Kecamatan Balen bertempat di dua desa yakni Desa Mulyoagung dan Desa Balenrejo pada Rabu (9/3/2022).
Operasi migor di Desa Mulyoagung Kecamatan Balen disambut antusias oleh warga, tampak warga mulai memadati Balai Desa Mulyoagung sejak pagi.
Kepala Desa Mulyoagung Abdi Nugroho menuturkan bahwa dalam operasi minyak goreng murah kali ini disediakan 2000 liter untuk 1000 warga, yang berarti masing warga memperoleh 2 liter minyak goreng.
"Kami dari Pemdes Mulyoagung sangat berterimakasih kepada Pemenrintah Kabupaten Bojonegoro atas operasi migor yang dilaksanakan di desa kami," ucap Abdi Nugroho.
Dia juga menambahkan bahwa menjelang bulan Ramadan komoditas sembako biasanya merangkak naik, untuk itu pihaknya mengharap tidak hanya operasi minyak goreng murah akan tetapi juga merambah ke pasar murah Sembako lainnya.
"Biasanya konsumtif warga saat Ramadan semakin tinggi, untuk itu pasar murah Sembako sangat dinanti. Harapannya warga bisa khusyu' beribadah tanpa terbebani momok minyak goreng langka serta harga Sembako lainnya yang naik," imbuh Kades Mulyoagung.
Sementara itu salah satu warga Desa Sekaran, Kecamatan Balen, Siti Prihatin rela mengantre dari pukul 07.00 pagi untuk mendapatkan minyak goreng murah ini, dia merasa senang pasalnya minyak di toko kelontong sekitar rumah, stoknya tak menentu serta harganya pun tinggi.
"Alhamdulillah setelah mengantri dari pagi akhirnya mendapat minyak goreng, dengan harga yang terjangkau Rp28.000 untuk dua liter. Syaratnya pun cukup mudah hanya dengan membawa fotocopy KK sudah bisa memperoleh minyak goreng," pungkasnya. [riz/lis]
Tag : Minyak, goreng, ekonomi, harga
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini