19:00 . Diduga Tak Netral, PMII Bojonegoro Minta Ketua Bawaslu Mundur   |   17:00 . Beredar Foto Ketua Bawaslu Bojonegoro Berkaos PDI-P, Benarkah?   |   16:00 . Kembangkan Potensi, PEP Sukowati Gelar Pelatihan Pengolahan Herbal   |   15:00 . 5 Tersangka Korupsi Mobil Siaga Bojonegoro Segera Disidang   |   06:00 . Gelar Muskab, Setyawan Mubayinan Kembali Terpilih Jadi Ketua Pengkab TI Bojonegoro   |   21:00 . Muhammadiyah Bojonegoro Serukan Pilih Cabup yang Bersedia Dengar Suara Rakyat   |   19:00 . Dipindah ke Lapas Bojonegoro, Napi Teroris Dikawal Ketat Densus 88 AT Polri   |   16:00 . Gebyar Milenial dan Gen Z, Acara untuk Generasi Muda Bojonegoro   |   14:00 . Tim PkM Dosen UNUGIRI Berikan Pendampingan P5 dan PPRA di Lembaga Pendidikan   |   13:00 . Wujudkan Lansia Bermartabat, PD 'Aisyiyah Bojonegoro Gelar Lokakarya Kelanjutusiaan   |   12:00 . Tim KKN 44 UNUGIRI Observasi di Desa Grabagan   |   06:00 . Menilik Pasukan Kopi Rakyat Jelita Pada Kompetisi Nyethe Rokok Kenduri Cinta 2 Wahono-Nurul   |   21:00 . Barisan Muda Bangga Bojonegoro Siap Menangkan Wahono-Nurul   |   20:00 . Setyo Wahono ajak Ketum PP.Ansor, Addin Jauharudin Bermain Fun Badminton   |   19:00 . Empat Kades Terdakwa Korupsi Pembangunan Jalan di Bojonegoro Dituntut 5 Tahun Penjara   |  
Fri, 22 November 2024
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Warga Jalan Pemuda Keluhkan Bau Menyengat dugaan Pipa Jargas Bocor

blokbojonegoro.com | Thursday, 03 November 2022 16:00

Warga Jalan Pemuda Keluhkan Bau Menyengat dugaan Pipa Jargas Bocor

Kontributor: Rizki Nur Diansyah

blokbojonegoro.com - Warga sekitar Jalan Pemuda Kelurahan Ngroworejo, Kecamatan Bojonegoro Kota keluhkan adanya bau yang menyengat yang diduga berasal dari pipa Jaringan Gas (Jargas) bocor. Selain itu, adanya bau menyengat membuat sejumlah pengusaha makanan di sekitarnya ikut geram.

Berdasarkan dari sejumlah informasi yang diterima blokBojonegoro.com, kejadian itu berlangsung selama kurang lebih delapan hari. Akibatnya, banyak pengusaha dan pedagang kaki lima (PKL) yang mengeluhkan hal tersebut. Bahkan, jika malam hari baunya semakin menyengat.

Salah satu pegawai rumah makan disekitar Jalan Pemuda, Moch. Khoirul Wafa (23) mengungkapkan, awalnya ada seorang yang mengetahui hal itu. Selanjutnya, ia memberi tahu ke sejumlah pegawai. Akhirnya, saat di cek benar baunya sangat menyengat hingga beberapa meter.

“Baunya berasal dari lubang yang diproyeksikan untuk menanam pohon penghijauan pembangunan trotoar, dan itu sudah terjadi selama delapan hari ini,” ungkap Khoirul, Kamis (3/11/2022).

Selanjutnya dirinya juga sempat menanyakan kepada pengawas (mandor) yang bertugas dalam pengerjaan proyek gorong-gorong atau trotoar di jalan tersebut, namun dirinya di minta untuk menghubungi pihak Pertamina Gas Negara (PGN).

"Kemarin kami sempat tanya ke mandor yang bertugas di proyek gorong-gorong ini, terus kita dapat nomor customer service bagian pengaduan pelanggan PGN. Setelah itu datang seorang petuga untuk pengecekan, namun sampai sekarang masih belum ada lanjutan penanganannya" kata Moch Khoirul Wafa.

Lebih lanjut, Khoirul berharap kepada pihak terkait agar dapat segera melakukan penanganan munculnya bau menyengat tersebut. Terlebih lagi jika bau tersebut benar-benar berasal dari kebocoran pipa gas, tentunya sangat berbahaya bagi masyarakat.

"Harapan kami segera dibenahi supaya baunya tidak menyengat. Selain itu untuk antisipasi karena di sini ada aktivitas masak dengan kompor, takut kalau meledak," kata Khoirul. [riz/ito]

Tag : jarga, bocor, bojonegoro, pgn



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat