Ada Workshop Jurnalis dari KUPI, Ini Ketentuannya
blokbojonegoro.com | Sunday, 06 November 2022 09:00
Reporter: Nidlomatum MR
blokbojonegoro.com - Pada pekan keempat bulan ini akan digelar kegiatan Kongres Ulama Perempuan Indonesia (KUPI)-2 pada 24-26 November 2022 di Pondok Pesantren Hasyim Asy’ari, Bangsri Jepara, Jawa Tengah, panitia menggelar banyak kegiatan. Berbagai rangkaian acara dilaksanakan untuk menyambut kegiatan kali ini, di antaranya agenda Workshop Jurnalis.
Pihak KUPI mengagendakan workshop jurnalis bertajuk "Pendalaman Agenda KUPI II". Pada proses seleksi rencananya akan dipilih 30 jurnalis baik dari media nasional/lokal untuk mengikuti workshop tentang Kongres Ulama Perempuan Indonesia (KUPI) ini.
Dalam pengumumannya dijelaskan, tujuan workshop ini untuk memetakan Perjuangan Ulama Perempuan Indonesia dalam KUPI ll dan Konferensi Internasional Ulama Perempuan 2022. Rencananya, kegiatan akan dilaksanakan pada Jumat-Sabtu tanggal 18-19 November 2022 secara daring.
Tertarik untuk ikutan, berikut syarat-syaratnya:
1. Jurnalis aktif di media massa nasional/lokal
2. Tertarik pada isu Perempuan
3. Bersedia mengikuti workshop selama 2 hari penuh
Pendaftaran dilakukan di link berikut (https://forms.gle/pQdPxnfDvStGKUVY9) dan ditutup 11 November pukul 00:00 WIB. Peserta yang lolos seleksi akan diumumkan pada 13 November 2022 pukul 23.59 WIB.
Selama ini, KUPI baru digelar sekali tahun 2017 di Cirebon, dan berlangsung sukses tanpa kendala berarti. Pada KUPI I, total ada sekitar 780 ulama perempuan yang terdiri dari 580 orang peserta dan 200 orang pengamat hadir di Pondok Pesantren Kebon Jambu, Babakan Ciwaringin, Kabupaten Cirebon mulai 25 hingga 27 April 2017. Para peserta yang hadir juga berasal dari dalam maupun luar negeri. [lis]
Tag : Kupi, workshop, jurnalis
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini