Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

90 Personel Naik Pangkat, Kapolres : Profesionalitas Kerja Harus Dijaga

blokbojonegoro.com | Monday, 02 January 2023 18:00

90 Personel Naik Pangkat, Kapolres : Profesionalitas Kerja Harus Dijaga

Kontributor: Rizki Nur Diansyah

blokBojonegoro.com - Polres Bojonegoro menggelar Upacara Kenaikan Pangkat (UKP) anggota Polri Periode 1 Januari 2023 di Halaman Mapolres Bojonegoro. Terdapat sebanyak 90 Personel Polres Bojonegoro naik pangkat satu tingkat lebih tinggi, Senin (2/1/2023).

Kapolres Bojonegoro, AKBP Muhammad saat memimpin upacara tersebut, mengingatkan kepada seluruh anggota yang naik pangkat, untuk tetap menjaga profesionalitas dan kedisiplinan saat bekerja harus tetap dijaga.

“Profesionalitas dan kedisiplinan kinerja harus dijaga. Kalau kemarin kinerjanya kurang baik maka harus diperbaiki,” ungkap Kapolres Bojonegoro.

Selain itu, Kapolres Bojonegoro menyampaikan, ucapan selamat atas nama pimpinan dan pribadi serta seluruh keluarga besar Polres Bojonegoro, menyampaikan ucapan selamat atas kenaikan pangkat kepada anggota yang resmi naik pangkat pada hari ini.

“Semoga dengan kenaikan pangkat ini akan menambah rasa bahagia dan kesejahteraan serta diiringi dengan peningkatan peran pengabdian kepada masyarakat, bangsa dan negara melalui institusi Polri yang kita cintai ini,” ujarnya.

Lanjut Kapolres, bahwa kenaikan pangkat merupakan suatu proses penilaian dan penelitian secara berlanjut, baik yang menyangkut mental kepribadian maupun prestasi dalam pelaksanaan tugas sehari-hari. Perlu dipahami bahwa dengan perubahan kenaikan pangkat maka pola pikir, tingkah laku dan perbuatan juga harus berubah lebih baik dari sebelumnya. 

Begitu juga dalam hal intelektual agar selalu menjaga reputasi, karena semakin tinggi pangkat maka akan dituntut untuk lebih arif dalam bersikap, bijaksana dalam setiap mengambil keputusan, penuh dedikasi dan integritas diri sebagai seorang Abdi Negara yang mengayomi, melayani dan melindungi masyarakat.

“Kepada Personel yang baru naik pangkat, saya ucapkan selamat dan sukses dengan kenaikan pangkat tersebut kiranya dapat meningkatkan semangat pengabdian kepada bangsa dan negara serta memberikan pelayanan kepada masyarakat,” ucapnya.

Diakhir sambutannya Kapolres Bojonegoro berpesan kepada personel Polres Bojonegoro yang naik pangkat pada hari ini, tidak cepat berpuas diri dengan apa yang telah dimiliki. Pimpinan Polri sangat mengapresiasi setiap personel yang terus mengembangkan diri dan memberikan pelayanan yang tulus dalam bertugas.

Pria lulusan Akpol tahun 2003 itu menambahkan, kiranya anugerah ini akan menambah keharmonisan dan semakin meningkatnya kesejahteraan di lingkungan keluarga masing-masing, semakin tinggi pangkat maka semakin besar tanggung jawab yang harus diemban oleh masing-masing personel Polri.

Perlu diketahui, 74 personel Polres Bojonegoro yang naik pangkat antara lain AKP ke Kompol Reguler 3 personel, AKP ke kompol Pengabdian 2 personel, IPTU ke AKP 3 personel, IPDA ke IPTU 9 personel, Aiptu ke IPDA Pengabdian 3 personel, AIPDA ke AIPTU 12 personel, BRIPKA ke AIPDA 35 personel, BRIGADIR ke BRIPKA 6 personel, BRIPTU ke BRIGADIR 14 personel, BRIPDA ke BRIPTU 3 personel. [riz/ito]

Tag : polres, bojonegoro, kenaikan, pangkat



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini