Tolak Masa Jabatan Disamakan Kades , Besok Ratusan Perangkat Desa Bojonegoro Berangkat ke Jakarta
blokbojonegoro.com | Monday, 23 January 2023 17:00
Ilustrasi aksi damai. (Ilustrasi. Net)
Kontributor : Rizki Nur Diansyah
blokBojonegoro.com - Sebanyak kurang lebih 716 perangkat desa di Kabupaten Bojonegoro yang tergabung dalam Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) Bojonegoro akan bertolak ke Jakarta, Selasa (24/1/2023).
Ketua PPDI Bojonegoro, Suparno mengungkapkan, besok sebanyak 716 anggota PPDI Bojonegoro akan bertolak ke Daerah Khusus Ibukota (DKI) Jakarta. Dengan menggunakan 16 armada bus.
“Titik kumpul besok di Desa Geneng, Kecamatan Margomulyo, Kabupaten Bojonegoro, dan akan berangkat ke Jakarta sekitar pukul 14.00 WIB ” ungkap Suparno dikonfirmasi blokBojonegoro.com, Senin (23/1/2023).
Adapun, lanjut pria yang akrab disapa Parno itu, tujuan ke DKI Jakarta yakni, menuntut atas kejelasan status Perangkat Desa menjadi bagian dari Aparatur Sipil Negara (ASN) tanpa Menghilangkan Hak Asal usul Desa (Tanah Bengkok tetap menjadi tambahan Tunjangan).
“Selain itu, kami menolak secara tegas masa jabatan perangkat desa disamakan dengan Kepala Desa (Kades) dan Menuntut Segera penerbitan Nomor Induk Aparatur Pemerintah Desa (NIPD) dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri),” ujar pria yang menjabat Kasun Suruhan, Desa Butoh, Kecamatan Ngasem, Bojonegoro.
Perlu diketahui, aksi tersebut akan dilakukan oleh seluruh Perangkat Desa di Indonesia dan akan berlangsung pada Rabu (25/1/2023) mendatang di Depan Gedung Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR-RI) Senayan, Jakarta Pusat.[riz/ito]
Tag : Perangkat, Desa, Bojonegoro, aksi, Jakarta
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini