13:00 . Perluas Dukungan Lingkungan Akademik, Hulu Migas Hadir di Pameran SINOX-01   |   22:00 . Survei ARCI: Elektabilitas Wahono-Nurul 75,5%, Teguh-Farida 19,6%   |   21:00 . Tingkatkan Derajat Kesehatan Pekerja Lewat Program Atraktif, Pertamina EP Cepu Catatkan Rekor Muri   |   20:00 . Gebyar Milenial dan Gen Z Bojonegoro Berlangsung Meriah   |   18:00 . Tim Pemenangan Teguh-Farida Akui Tak Tahu Kampanye ‘Bojonegoro Klunting’ di Kepohbaru   |   16:00 . Kampanye Hari Terakhir Pilbup Bojonegoro Berujung Ricuh, Warga Saling Lempar Batu   |   15:00 . 22 TPS di Sekar Bojonegoro Sulit Dijangkau, Ada yang Gegara Jembatan Putus   |   12:00 . Peringati Hari Penyakit Paru Obstruktif Kronis, Dinkes Bojonegoro Ajak Warga Jaga Kesehatan Paru   |   23:00 . Ribuan Warga Bojonegoro Mlaku Bareng Khofifah-Emil dan Wahono-Nurul   |   19:00 . Diduga Tak Netral, PMII Bojonegoro Minta Ketua Bawaslu Mundur   |   17:00 . Beredar Foto Ketua Bawaslu Bojonegoro Berkaos PDI-P, Benarkah?   |   16:00 . Kembangkan Potensi, PEP Sukowati Gelar Pelatihan Pengolahan Herbal   |   15:00 . 5 Tersangka Korupsi Mobil Siaga Bojonegoro Segera Disidang   |   06:00 . Gelar Muskab, Setyawan Mubayinan Kembali Terpilih Jadi Ketua Pengkab TI Bojonegoro   |   21:00 . Muhammadiyah Bojonegoro Serukan Pilih Cabup yang Bersedia Dengar Suara Rakyat   |  
Sun, 24 November 2024
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Hingga Maret 2023, 23 Insiden Kebakaran Terjadi di Bojonegoro

blokbojonegoro.com | Friday, 17 March 2023 17:00

Hingga Maret 2023, 23 Insiden Kebakaran Terjadi di Bojonegoro

Kontributor: Rizki Nur Diansyah

blokBojonegoro.com - Selama bulan Januari hingga Maret 2023, 23 insiden kebakaran terjadi di Kabupaten Bojonegoro. Berdasarkan data rekapitulasi dari Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Bojonegoro tahun 2023, rerata kebakaran disebabkan dari Liquefied Petroleum Gas (LPG).

Kebakaran yang disebabkan dari LPG terjadi selama enam kali sejak Januari hingga Maret, enam insiden tersebut terjadi dua kali di Kedungadem dengan kerugian materiil mencapai Rp8.3 juta dan terjadi dilingkup Kota Bojonegoro selama 6 kali dengan kerugian hingga Rp1,6 juta.

Sementara, insiden kebakaran yang menyebabkan kerugian hingga puluhan bahkan ratusan juta yakni, kebakaran Laboratorium milik PT Gudang Garam di Desa Kedungbondo, Kecamatan Balen pada 6 Maret lalu. Dalam insiden tersebut kerugian diperkirakan Rp200 juta.

“Kebakaran tersebut disebabkan akibat korsleting listrik,” ujar Kepala Dinas Damkar Kabupaten Bojonegoro, Ahmad Gunawan, Jumat (17/3/2023).

Sedangkan, kebakaran yang menyebabkan kerugian materiil terbesar di urutan kedua yakni, kebakaran yang melahap hampir 100 persen rumah milik warga Desa Sambiroto, Kecamatan Kapas dua hari lalu (15/3/2023), kerugian diperkirakan mencapai Rp85 juta.

“Kebakaran tersebut diduga penyebabnya anak-anak yang main lilin, kemudian menjalar ke barang-barang yang mudah terbakar, sehingga sekitar 85 persen bangunan rumah beserta isinya hangus terbakar,” terangnya.

Selain akibat korsleting listrik dan kebocoran LPG, kebakaran juga disebabkan oleh Jaringas Gas (Jargas) Kompor, pembakaran sampah, api bediang untuk sapi, obat nyamuk, dan pembakaran limbah.

Gunawan mengimbau, kepada seluruh masyarakat untuk memperhatikan jika menghidupkan kompor serta selalu memperhatikan dan mengecek secara berkala pada aliran listrik yang berada di dalam rumahnya, selain itu juga agar tidak membakar sampah atau limbah di sekitar permukiman warga.

“Masyarakat diimbau harus tetap berhati-hati terhadap sesuatu benda yang bisa menimbulkan api,” pungkasnya. [riz/lis]

 

 

 

 

Tag : Kebakaran, Bojonegoro, maret



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat