Kolaborasi dengan Pemdes Pejok, Mahasiswa KKN UNUGIRI Bojonegoro Berikan Pelatihan Membatik
blokbojonegoro.com | Tuesday, 22 August 2023 16:00
Pengirim: Tim KKN UNUGIRI Bojonegoro
blokBojonegoro.com - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) UNUGIRI Bojonegoro berkolaborasi dengan pemerintahan Desa Pejok, Kecamatan Kepohbaru, menggelar pelatihan membatik, Selasa (22/8/2023). Seperti apa hasilnya?
Kegiatan ini merupakan lanjutan dari program Minggu lalu yaitu workshop desain batik khas Desa Pejok. Setelah mendapatkan hasil motif dari kegiatan tersebut, kemudian melanjutkan ke tahap berikutnya yaitu pelatihan membatik dengan pemateri Kak Nurul Kholifah berasal dari Trucuk Bojonegoro (Anggota Asosiasi Perajin Batik Jawa Timur - Owner UD. Cussaybienna yang bergerak di bidang batik, ecoprint & fashion).
Adapun dalam pelatihan ini, mahasiswa KKN UNUGIRI bekerjasama dengan pemerintahan desa Pejok. Dalam pelatihan kali ini diikuti oleh anggota PKK sebagai titik awal dalam mengembangkan batik khas ini. Yang nantinya sebagi narahubung batik khas tersebut kepada seluruh masyarakat Desa Pejok.
Kak Nurul menyampaikan, bahwa di Bojonegoro ada banyak jenis batik, seperti batik tulis, batik cap, batik printing, dan lainnya. "Tapi kebanyakan batik di Bojonegoro adalah batik cap. Batik cap memang mudah dalam pembuatannya, namun nilainya rendah," ungkapnya.
Sedangkan batik khas Desa Pejok ini menggunakan teknik tulis, yang mana ini bisa menjadi peluang Desa Pejok. "Karena batik tulis memliki nilai yang tinggi dilihat dari proses pembuatan yang tidak mudah karena membutuhkan skil dan ketelatenan yang baik," ujar kak Nurul.
Dari pelatihan ini akan menghasilkan batik yang nantinya akan menjadi ciri khas dari Desa Pejok atau produk unggulan dari Desa Pejok. Selain itu, pemerintah Desa Pejok berharap dari produk unggulan ini bisa menciptakan lapangan pekerjaan bagi masyarakatnya dan menjadi salah satu sumber penghasilan masyarakat Desa Pejok.
Tag : Desa Pejok, Kepohbaru, Bojonegoro, KKN UNUGIRI
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini