Kakan Kemenag Bojonegoro Pastikan Kesiapan Pengajian Gus Iqdam 85 Persen
blokbojonegoro.com | Sunday, 21 January 2024 13:00
Reporter: M. Anang Febri
blokbojonegoro.com - Kepala Kantor (Kakan) Kementeraian Agama (Kemenag) Kabupaten Bojonegoro H. Abdul Wahid pagi ini memastikan kesiapan pengajian umum Gus Iqdam. Kedatangannya bersama Sekda Bojonegoro Nurul Azizah di Alun-Alun Bojonegoro, ingin melihat bagaimana progres terkini.
Kakan Kemenag Bojonegoro melakukan pengecekan persiapan pengajian Gus Iqdam, mulai dari tempat, sound, dan juga kesiapan panggung. Pihaknya ingin memastikan persiapan dilakukan dengan maksimal supaya jamaah pengajian malam nanti bisa mengikuti acara dengan lancar.
"Insya Allah sudah ready, karena jamaah sudah hadir mulai tadi malam. Sudah 85 persen, ini Dhuhur nanti Polisi sudah hadir semuanya mobil sudah gak bisa masuk," terang H. Abdul Wahid saat dijumpai blokBojonegoro.com di lokasi pengajian, Minggu (21/1/2024).
Kehadiran Gus Iqdam pada pengajian kali ini, diharapkan jamaah dapat belajar ilmu, menambah wawasan, dan membuka cakrawala. Memberikan siraman rohani ditengah suasana Pemilu supaya menjadi dingin, dan melembutkan setiap hati para jamaah, menjadikan jiwa pemaaf setiap insan.
"Ikut pengajian dengan keikhlasan, mau di depan atau di belakang tempatnya Insyaallah hidayah akan datang. Mudah-mudahan pengajian Gus Iqdam nanti bisa menambah manfaat dan barokah," tandasnya. [feb/lis]
Tag : kemenag, iqdam, pengajian
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini