Hendak Mancing di Embung, Bocah SMP di Bojonegoro Tenggelam
blokbojonegoro.com | Tuesday, 16 April 2024 09:00
Reporter: Rizki Nur Diansyah
blokBojonegoro.com - Seorang bocah yang masih duduk di bangku Sekolah Menengah Pertama (SMP), R (13) warga Kecamatan Sugihwaras, Kabupaten Bojonegoro tenggelam di embung saat hendak mancing bersama tiga temannya, Senin (15/4/2024).
Berdasarkan data yang dihimpun dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bojonegoro, korban ditemukan meninggal usai beberapa jam tenggelam di embung tersebut.
Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Kabupaten Bojonegoro, Laela Noer Aeny mengungkapkan, kronologi kejadian bermula saat R bersama tiga temannya, Y, A, dan K berangkat mancing ke embung sekitar pukul 12.30 WIB.
“Saat di embung korban tidak mancing, karena hanya membawa tiga alat pancing,” ungkap Any.
Any menjelaskan, pada saat itu korban hanya duduk menunggu temannya yang mancing, tetapi karena embung tersebut licin, korban terpeleset dan tenggelam. Salah seorang teman korban, yang mencoba menolong korban dengan alat pancing tak berhasil.
“Teman korban yang mencoba menolong tak berhasil, selanjutnya temannya segera mencari bantuan kepada warga setempat,” jelas mantan Camat Kepohbaru, Kabupaten Bojonegoro itu.
Kemudian warga berdatangan ke embung tersebut, dan tak lama kemudian, petugas SAR gabungan datang ke tempat kejadian perkara (TKP) untuk melakukan evakuasi terhadap korban.
“Sekira pukul 15.26 WIB lorban berhasil ditemukan oleh petugas dalam keadaan meninggal dunia,” pungkasnya.
Any menghimbau kepada warga Kabupaten Bojonegoro, agar berhati-hati ketika melakukan kegiatan di sekitar perairan. Selain itu, pihaknya juga mensosialisasikan nomor darurat BPBD Kabupaten Bojonegoro, jika terjadi peristiwa agar segera melaporkan. [riz/mu]
Tag : embung, tenggelam, mancing
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini