16:00 . Dinahkodai Fauzan, PKB Bojonegoro Targetkan Dapat Suara 200 Ribu untuk Wahono-Nurul   |   12:00 . Unugiri Gelar Yudisium Sarjana ke-XXVIII Fakultas Tarbiyah, Rektor: Ini Momen Luar Biasa!   |   10:00 . Hari Tani Nasional, Jadikan Pertanian Ekologis Berbasis Lingkungan Sebagai Pedoman Keberlanjutan   |   09:00 . BKPP Bojonegoro: Seleksi PPPK 2024, Tuntaskan Pegawai Non ASN   |   20:00 . DPC PPP Bojonegoro Gelar Konsolidasi Pemenangan, Dukung Penuh Wahono-Nurul   |   18:00 . Damkar Bojonegoro Miliki 2 Pos Baru di Sumberrejo dan Ngasem   |   18:00 . Pelantikan Pengurus, PMII Rayon Raden Paku Gelar Pelatihan Makalah dan Peringati Maulid Nabi   |   17:00 . Peringati Hari Jadi, Pemdes Mojorejo Gelar Karnaval Mojorejo Carnival 2024   |   15:00 . NasDem Bojonegoro Panaskan Mesin Politik Menangkan Wahono-Nurul   |   19:00 . Partai Gerindra Optimis Targetkan Setyo Wahono-Nurul Azizah Menang 80 Persen   |   15:00 . KPU Bojonegoro Butuh 14.833 Petugas KPPS untuk Pilkada 2024   |   12:00 . KH Anwar Zahid Do'akan Khofifah Jadi Gubernur Jatim 2 Periode   |   22:00 . Golkar Siap Gerakkan Kader hingga Akar Rumput untuk Menangkan Setyo Wahono-Nurul Azizah   |   21:00 . Relawan Santri Bojonegoro Nderek Kyai Ikrar Menangkan Setyo Wahono-Nurul Azizah   |   20:00 . Berhasil Budidaya Semangka, Kelompok Sekolah Lapang Gayam Siap Jadi Contoh Bagi Petani dan Pertanian Ramah Lingkungan   |  
Thu, 19 September 2024
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Kisah Milenial Asal Bojonegoro Gunakan Satu Aplikasi Untuk Segala Kebutuhan

blokbojonegoro.com | Saturday, 13 July 2024 14:00

Kisah Milenial Asal Bojonegoro Gunakan Satu Aplikasi Untuk Segala Kebutuhan

Reporter : Lizza Arnofia

blokBojonegoro.com - Perkembangan teknologi digital mempermudah kehidupan manusia dalam berbagai bidang, termasuk bidang keuangan dan perbankan. Tak mau ketinggalan zaman, bank-bank melakukan berbagai terobosan digitalisasi layanan demi mempermudah para nasabah.

Salah satu terobosan PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. atau BRI ialah meluncurkan aplikasi mobile banking BRImo. Mengutip situs resmi bri.co.id, BRImo ialah aplikasi keuangan digital berbasis data internet yang mempermudah berbagai urusan keuangan nasabah BRI maupun non-nasabah.

Aplikasi ini memiliki fitur beragam, mulai dari transfer, QRIS, debit virtual, donasi, tagihan, hingga catatan keuangan. Muallifa (28), pengguna BRImo asal Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur mengaku sangat terbantu dengan adanya aplikasi perbankan seluler tersebut.

"Kehidupan saya enggak bisa dipisahkan dari BRImo. Belanja online, bayar tagihan listrik, beli paket data internet, bayar air PDAM, semua pakai BRImo,"ungkapnya kepada blokBojonegoro.com.

Selain itu, Muallifa juga menggunakan BRImo untuk pengelolaan keuangan jangka panjang melalui program tabungan berjangka BRI. Setiap kali tiba tanggal gajian, uang milik Muallifa langsung dialihkan ke rekening khusus tabungan yang tidak bisa diambil dalam jangka waktu tertentu.

"Tabungan berjangka pakai sistem autodebet, jadi enggak perlu repot mikir kapan harus nabung dan lain-lain. Selain itu, aman dari godaan. Biasanya kan ada keinginan beli ini-itu pakainya uang di tabungan, nah kalau tabungannya enggak bisa diambil otomatis enggak jadi beli dong,” jelasnya.

Komitmen BRI

BRI berkomitmen melakukan pengembangan berkelanjutan terhadap super app perbankan digital BRImo, demi memberikan layanan transaksi yang mudah, cepat, dan aman. Keunggulan yang dimiliki BRImo membuat aplikasi perbankan seluler ini banyak diminati masyarakat. Tercatat per Desember 2023, BRImo telah digunakan oleh 31,6 juta user. Jumlah ini meningkat 32,5% dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu.

Selain itu, jumlah transaksi BRImo mencapai 3 miliar kali transaksi atau tumbuh 69,2% dibanding tahun lalu. Adapun untuk volume transaksi mencapai Rp4.158 triliun atau naik 55,8% dari periode yang sama pada tahun lalu.

Direktur Jaringan dan Layanan BRI, Andrijanto mengungkapkan, BRI terus mendorong berbagai kemudahan, termasuk penawaran agar nasabah semakin menggunakan BRImo untuk kebutuhan transaksi sehari-hari.

"Kami sangat berterima kasih atas kepercayaan yang telah diberikan kepada BRI. Tentunya kami jawab dengan terus mengembangkan dan memperkuat BRImo memenuhi kebutuhan nasabah dengan cepat, mudah dan tentunya aman,” terang Andrijanto, dikutip dari situs resmi BRI, Sabtu (13/1/2024). [liz/mu]

 

 

Tag : brimo, aplikasi, bank bri



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat