Tak Pernah Sepi Lapak Agen BRILink Pasar Banjarejo Makin Laris
blokbojonegoro.com | Saturday, 03 August 2024 07:00
Reporter : Lizza Arnofia
blokBojonegoro.com - Sambil menyelam minum air, ungkapan ini kiranya tepat untuk menggambarkan aktivitas Yuda Bagus Ardian. Sembari berdagang di Pasar Tradisional Banjarejo, sejak 2020 lalu ia menjadi Agen BRILink.
Meski lapak milik Yuda hanya berjarak kurang lebih 200 meter dari Bank BRI Unit Banjarejo. Ia memutuskan untuk tetap membuka gerai BRILink di lokasi tersebut.
Modal awal yang dikeluarkan Yuda untuk mendaftar sebagai Agen BRILink pun hanya sebesar Rp 2 juta. Ia mengaku, tokonya tak pernah sepi pengunjung, dari sekian banyak yang datang, rata-rata ada 27 orang yang sering melakukan transaksi keuangan melalui BRILink.
"Rata-rata pedagang Pasar Banjarejo, masyarakat juga ada. Alhamdulillah bisa membantu mereka," ungkap Yuda.
Menurut Yuda, menjadi Agen BRILink ternyata memberikan dampak yang cukup besar untuk para pelanggan yang rata-rata merupakan pedagang pasar dan masyarakat sekitar. Terlebih, counter miliknya beroperasi sejak pagi hingga sore. Sehingga bisa membantu siapa saja yang membutuhkan transaksi keuangan mendesak.
"Transaksi yang paling sering itu transaksi multipayment, transfer sesama maupun antar bank. Hingga tarik tunai juga cukup sering karena masih banyak masyarakat yang belum punya rekening sendiri," jelasnya.
Selain itu, fakta bahwa tidak semua masyarakat memiliki rekening juga yang menjadi pertimbangan Yuda dalam membuka bisnis sebagai Agen BRILink. "Saya pikir itu menjadi potensi. Dari yang awalnya kita hanya buka toko rancang, setelah menjadi Agen BRILink ternyata bisa membantu masyarakat. Sekarang fokus operasionalnya lebih banyak jadi Agen BRILink,"bebernya.
lanjutnya. Yuda mengaku senang bisa membantu banyak orang sebagai Agen BRILink. Ia sadar bahwa pandemi Covid-19 yang terjadi sebelumnya telah banyak membuat orang-orang kehilangan pekerjaan. Lewat agen, dia juga bisa membuka lapangan pekerjaan untuk saudara-saudaranya yang membutuhkan.
Selain itu, pengetahuannya mengenai transaksi keuangan juga semakin bertambah. Bahkan sejak gabung jadi Agen BRILink, ia lebih paham tentang sistem perbankan. Bahkan banyak kenal orang-orang perbankan, dan tahu cara transaksi yang benar.
"Lalu kami juga belajar jika ada transaksi gagal bagaimana cara komplainnya. Banyak pembelajaran berharga terkait transaksi digital seperti ini,"ceritanya. [liz/mu]
Tag : agen bri
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini