Inilah Jadwal Lengkap MTQ Jatim di Jember

Reporter: Muhammad

blokBojonegoro.com - Kejuaraan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XXXI Provinsi Jawa Timur 2025 di Kabupaten Jember resmi dimulai tahapannya. Sebanyak 1.348 Kafilah dari 38 kabupaten/kota dan berlangsung mulai 11-20 September 2025 akan berkompetisi untuk menjadi yang terbaik.

[Baca Juga: https://blokbojonegoro.com/2025/09/12/1-348-kafilah-mtq-se-jatim-bertarung-di-jember/]

Kegiatan berlangsung di GOR PKPSO Kaliwates, di Kabupaten Jember. Ajang tahunan ini menjadi wadah bagi para qari, qariah, serta ahli Al-Quran untuk menunjukkan kemampuan istimewa masing-masing.

Tema yang diusung tahun ini adalah "Dengan MTQ XXXI Tingkat Jawa Timur, Kita Rawat Nilai-Nilai Al-Qur'an Menuju Jawa Timur Gerbang Baru Nusantara". 

Berikut jadwal MTQ XXXI Jawa Timur 2025.

11 - 12 September 2025

08.00 - 21.00 - Kedatangan & registrasi ulang peserta

12 September 2025

15.00 - 17.00 - Gladi kotor pembukaan

13 September 2025

09.00 - 11.00 - Pelantikan Dewan Hakim

14.00 - 16.00 - Gladi bersih pembukaan

19.00 - 22.00 - Pembukaan resmi MTQ XXXI

14 - 19 September 2025

08.00 - 22.00 - Pelaksanaan Musabaqah

19 September 2025

13.00 - 15.00 - Sidang Pleno Dewan Hakim

19.00 - 22.00 - Penutupan MTQ XXXI

20 September 2025

City Tour & Pemulangan peserta