Reporter: Muhammad Qomarudin
blokBojonegoro.com - Persis Solo kembali unggul 2-0 atas Persibo Bojonegoro di babak pertama pada laga 'Derbi Bengawan' di Stadion Letjen H. Soedirman Bojonegoro. Dua gol Laskar Sambernyawa dicetak oleh Johan Yoga dan Jalwandi.
Gol pertama terjadi pada menit ke '6 melalui sundulan kepala. Sedangkan untuk gol yang kedua tercipta pada menit ke '18 juga melalui sundulan kepala, yang memnafaatkan kemelut hasil tendangan bebas dari luar kotak penalti.
Dengan keunggulan 2-0, Jordi Kartiko langsung menarik keluar beberapa pemain. Alhasil, serangan Persibo kembali hidup dan membuat lini pertahanan Persis Solo terlihat kuwalahan.
Terbukti Hasan Basri dan Yulianus Baumere langsung mengancam gawang yang dijaga oleh Galih Sudaryono. Namun, masih sigapnya kiper nomer punggung satu itu menjadikan peluang dari Laskar Angling Dharma harus kembali mentah.
Hingga menit ke '36, Persis Solo masih unghul 2-0 atas Persibo Bojonegoro. [din/mu]
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published