Jangan Lupa, Besok Ada Partai Sengit Petrokimia Vs Kota Impian

Kontributor: M. Hilmi Masluhan

blokBojonegoro.com - Jadwal Livoli Divisi Utama Putaran II Putri, Kamis (18/9/2025) besok di GOR Utama Bojonegoro, menghadirkan sejumlah duel menarik dari klub-klub tangguh.

Pertandingan akan dimulai antara dua klub yang kalah pada laga perdana, antara Bandung Tectona melawan Jenggolo Sport Sidoarjo pada pukul 12.30 WIB. 

[Baca Juga: PETROKIMIA GRESIK Vs BHARATA MUDA https://blokbojonegoro.com/2025/09/17/3-0-petrokimia-gresik-taklukkan-perlawanan-ketat-bharata-muda/]

Setelah itu dilanjut Bharata Muda melawan pemuncak klasemen sementara TNI AU Electric pukul 15.30 WIB. 

Laga penutup antara Petrokimia Gresik Pupuk Indonesia melawan Kota Impian Wahana pukul 18.30 WIB akan menjadi yang ditunggu-tunggu voli mania. Sebab, Kota Impian yang kurang diprediksi menang di laga perdana, mengandaskan tim kuat Bandung Tectona.

Jalannya laga dapat disaksikan secara live di Moji TV dan Vidio atau nonton langsung di GOR Utama Bojonegoro. Pembelian tiket dapat dilakukan melalui aplikasi Artatix atau On The Spot dengan harga tiket mulai dari 50.000 Rupiah. [han/mad]