PREVIEW: TNI AU Elctric Vs Tectona, Dua Tim Sakit yang Saling Gigit

Kontributor: M. Hilmi Masluhan

blokBojonegoro.com - Putaran II Livoli Divisi Utama di GOR Bojonegoro memasuki hari ke empat di sektor putri Pool DD, duel sesama tim sakit karena di pertandingan kemarin kalah dari lawan-lawannya.

Rencananya, TNI AU Elctric melawan Bandung Tectona akan digelar jam kedua atau pukul 15.30 WIB, Sabtu (20/9/2025) sore nanti.

[Baca Juga: KLASEMEN SEMENTARA POOL DD PUTRI https://blokbojonegoro.com/2025/09/19/klasemen-sementara-petrokimia-di-puncak-tectona-buncit/]

Seperti diketahui, diluar dugaan TNI AU Electric yang awalnya di puncak klasemen sementara Pool DD ditumbangkan dengan skor telak oleh Petrokimia Gresik Pupuk Indonesia 0-3 (15-25, 21-25, 16-25). Poppy Aulia Nursutan dan kawan-kawan tidak bisa berkutik menghadapi gempuran Bela Sabrina, Mediol Yoku dan Putri Agustin.

Posisi di klasemen sementara juga masih rawan, karena 6 poin (2 kali menang dan 1 kalah), posisi TNI AU Electric bisa disalip tim di bawahnya, mulai Jenggolo Sport Sidoarjo, Kota Impian Wahana maupun Bharata Muda.

Posisi lebih tidak menguntungkan dialami Bandung Tectona. Sebab, dari tiga kali bertanding, Pascalina Mahuze dan kawan-kawan belum pernah sekalipun menang dan mendapat poin. Mereka terjerembab di dasar klasemen sementara.

Terakhir kemarin, pertanan Tectona dibuat tak berada oleh aksi si cantik Calista Maya. 16 poin yang dicetak membantu Bharata Muda menggulung Bandung Tectona dengan skor 3-0 (25-15, 25-15, 25-20).

Layak ditunggu dan disaksikan, apakah TNI AU Electric yang bisa kembali mengkudeta Petrokomia Gresik di puncak klasemen akhir atau Tectona bisa lepas dari jurang degradasi. Keduanya adalah tim sakit yang akan saling gigit sore nanti. [han/mad]