Kurang Atlet Mumpuni, POR SD/MI 2017 Tak Sesuai Target
Hasil Pekan Olahraga (POR) Sekolah Dasar dan Madrasah Ibtidaiyah (SD/MI) se-Provinsi Jawa Timur yang digelar di Kabupaten Lumajang beberapa waktu lalu tidak sesuai target yang diharapkan. Pasalnya pada akhir pelaksanaan, atlet Bojonegoro hanya mampu menempati peringkat 12 dari 38 kabupaten/kota peserta POR tahun 2017. Padahal sejak awal, atlet Bojonegoro ditargetkan menduduki 5 besar.