Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Disdik Bojonegoro akan Mengecek Batuan Alat Peraga

blokbojonegoro.com | Wednesday, 11 April 2018 14:00

Reporter : M Safuan

blokBojonegoro.com - Sebanyak 29 Sekolah Menengah Pertama (SMP) akan segera menerima Bantuan Alat Peraga Biologi dan Fisika yang diberikan oleh Dinas Pendidikan (Disdik) Bojonegoro. Sebelum diserahkan nantinya alat peraga tersebut akan dicek terlebih dahulu pada minggu ini.

Bantuan dengan total nilai Rp 1 miliar tersebut, dimaksudkan untuk meningkatkan kualitas pendidikan khususnya di Sekolah Menengah Pertama (SMP) baik itu Sekolah Negeri maupun Sekolah Swasta pada tahun 2018 ini.

"Untuk bantuan alat peraga Biologi menelan biaya sebesar Rp 606.278.400 sedangkan bantuan alat fisika menelan biaya sebesar Rp 589.126.200," ungkap Kasi Sarana dan Prasarana, SMP,  Dinas Pendidikan (Disdik) Bojonegoro, Iwan Kristian.

Dirinya menjelaskan, semua proses pengadaan alat peraga Biologi, dan Fisika  yang akan diberikan kepada SMP tersebut memakai sistem E-Katalog. Semuanya berasal dari DAK Tahun 2018, bahkan alat peraga tersebut sudah datang minggu lalu.

Menurut rencana pengecekan alat peraga itu, akan dilakukan oleh pihak Disdik Bojonegoro pada Jumat (13/4/2018) dengan melibatkan TP4D. Setelah sesuai dicek dan sesuai dengan spesifikasi maka alat peraga itu akan segera diberikan oleh masing-masing SMP.

Semua bantuan tersebut sesuai usulan dari sekolah pada tahun 2017 kemarin. Dengan diberikan bantuan tersebut bisa meningkatkan kualitas mutu pendidikan di sekolah masing-masing. [saf/ito]

Tag : bantuan, alat peraga



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini