19:00 . Diduga Tak Netral, PMII Bojonegoro Minta Ketua Bawaslu Mundur   |   18:00 . 5 Tersangka Korupsi Mobil Siaga Bojonegoro Segera Disidang   |   06:00 . Gelar Muskab, Setyawan Mubayinan Kembali Terpilih Jadi Ketua Pengkab TI Bojonegoro   |   21:00 . Muhammadiyah Bojonegoro Serukan Pilih Cabup yang Bersedia Dengar Suara Rakyat   |   19:00 . Dipindah ke Lapas Bojonegoro, Napi Teroris Dikawal Ketat Densus 88 AT Polri   |   16:00 . Gebyar Milenial dan Gen Z, Acara untuk Generasi Muda Bojonegoro   |   14:00 . Tim PkM Dosen UNUGIRI Berikan Pendampingan P5 dan PPRA di Lembaga Pendidikan   |   13:00 . Wujudkan Lansia Bermartabat, PD 'Aisyiyah Bojonegoro Gelar Lokakarya Kelanjutusiaan   |   12:00 . Tim KKN 44 UNUGIRI Observasi di Desa Grabagan   |   06:00 . Menilik Pasukan Kopi Rakyat Jelita Pada Kompetisi Nyethe Rokok Kenduri Cinta 2 Wahono-Nurul   |   21:00 . Barisan Muda Bangga Bojonegoro Siap Menangkan Wahono-Nurul   |   20:00 . Setyo Wahono ajak Ketum PP.Ansor, Addin Jauharudin Bermain Fun Badminton   |   19:00 . Empat Kades Terdakwa Korupsi Pembangunan Jalan di Bojonegoro Dituntut 5 Tahun Penjara   |   19:00 . Pj Adriyanto : Pasar Hewan Bisa Menjadi Tujuan Wisata Dan Edukasi   |   18:00 . Diduga Tak Sesuai Spesifikasi, Dua Pembangunan Jalan di Bojonegoro Disidik Kejaksaan   |  
Fri, 22 November 2024
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Ada Kendala Teknis dari Pusat, Siswa Sempat Panik

blokbojonegoro.com | Monday, 23 April 2018 09:00

Ada Kendala Teknis dari Pusat, Siswa Sempat Panik

Reporter: M. Safuan

blokBojonegoro.com - Hari pertama pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP) sederajat, sempat diwarnai gangguan teknis dari pusat, sehingga membuat siswa sempat mengalami panik.

Ganguan tersebut terjadi pada sesi pertama pelaksanaan UNBK di hampir seluruh sekolah. Pasalnya gangguan itu tidak dari sekolah, namun itu terjadi langsung dari pusat, seperti yang dialami oleh SMPN Dander.

"Memang tadi siswa yang melakukan UNBK pertama sempat panik saat terjadi gangguan tersebut," ujar Wakil Kepala SMPN Dander, Sulistyo.

Namun beruntung gangguan tidak terjadi lama, hanya sekitar 10 menit, padahal pihaknya juga khawatir karena semua siswa masih menumpang untuk UNBK. "Bersyukur tidak lama gangguannya," kata Sulistyo.

Dari data yang diperoleh blokTuban.com (blokMedia Grup), di Kabupaten Tuban juga sempat terjadi kendala sesaat, yaitu server down, hal itu diungkapkan oleh teknisi SMPN 1 Tuban, Fajrin yang menjelaskan, ujian nasional tingkat SMP/MTs yang diikuti sebanyak 89 SMP dan 94 MTs di wilayahnya dipastikan mengalami hal sama, server down.

"Seluruh Indonesia atau nasional, karena memang kesalahan dari pusat," ungkapnya.

Salah satu guru SMPN 1 Tuban mengatakan, ratusan siswa belum dapat mengakses atau masuk ke server untuk mengerjakan soal UNBK. "Grogi dan was-was pasti yang dirasakan oleh anak-anak, tapi para guru selalu memberi saran untuk tidak terburu-buru dan tetap tenang karena kan tidak terpengaruh oleh waktu juga. Kalau dua jam waktu mengerjakan, mereka juga tetap punya waktu yang sama. Hanya saja mundur start saja," ungkap salah satu guru itu yang enggan disebutkan namanya. [saf/mu]

Tag : unbk, smp, mts, bojonegoro



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat